JATIMTIMES - Kabar meninggalnya selebgram Lula Lahfah pada Jumat (23/1/2026) malam menghebohkan jagat media sosial. Nama Lula menjadi perbincangan hangat di platform X (Twitter) hingga mesin pencari Google, diiringi munculnya beragam spekulasi liar terkait penyebab kepergiannya.
Seiring kabar duka itu menyebar, sejumlah kata kunci seperti “Lula Lahfah OD”, “Lula Lahfah overdosis”, hingga “foto Lula Lahfah kaku” ramai dicari warganet. Namun, dokumen medis resmi justru mengungkap fakta yang berbeda dari rumor yang beredar luas.

Surat keterangan medis yang tersebar di X diduga menjadi penyebab kematian Lula Lahfah. (Foto: X)
Baca Juga : Dokter RSI Unisma: Jangan Sepelekan Flu, Kesadaran Penderita Jadi Kunci Keselamatan Kelompok Rentan
Berdasarkan Surat Keterangan Kematian Nomor 023/I/2026/SKK/MMC yang diterbitkan Mardhiyah Medical Clinic, penyebab meninggalnya Lula Lahfah adalah henti jantung dan henti napas. Dokumen tersebut ditandatangani oleh dr Rizki Nirwandhi Putra.
Dalam keterangan medis itu disebutkan, Lula Lahfah meninggal dunia pada Jumat 23 Januari 2026 pukul 19.20 WIB. Fakta ini sekaligus membantah isu yang mengaitkan kematiannya dengan penyalahgunaan obat-obatan, sebagaimana ramai diperbincangkan di media sosial.
Sebelum meninggal dunia, Lula diketahui sempat menjalani perawatan di rumah sakit pada awal tahun 2026. Dalam beberapa unggahan sebelumnya, ia mengaku memiliki sejumlah keluhan kesehatan. Salah satunya infeksi saluran kemih (ISK). Lula juga pernah menyebut kebiasaannya yang jarang minum sebagai pemicu penyakit tersebut kambuh. Selain itu, ia diduga memiliki riwayat gangguan lambung atau GERD.
Sementara itu, pihak kepolisian turut memberikan penjelasan terkait kronologi penemuan jenazah. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Budi Hermanto membenarkan bahwa seorang perempuan berinisial LL ditemukan meninggal dunia di sebuah apartemen di kawasan Jakarta Selatan.
Baca Juga : Fakta Baru Sistem Rujukan BPJS Kesehatan yang Wajib Diketahui Masyarakat
Menurut keterangan polisi, Lula ditemukan oleh petugas keamanan di Apartemen Essence Dharmawangsa pada pukul 18.44 WIB. Setelah itu, aparat kepolisian langsung mendatangi lokasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) guna memastikan tidak ada unsur pidana.
Untuk diketahui, kabar duka ini kali pertama terendus publik setelah sahabat dekat Lula, Hassan Alaydrus, mengunggah layar hitam di media sosial. Tak lama berselang, grup musik Weird Genius juga mengumumkan pembatalan jadwal manggung mereka. Weird Genius diketahui merupakan grup musik yang digawangi Reza Arap, kekasih Lula Lahfah.
Hingga kini, keluarga dan pihak terkait belum memberikan pernyataan lanjutan ke publik terkait penyebab kematian Lula.
