Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Wisata Tsunami 1.260 Kabupaten Malang

Makin Antusias, Peserta Tsunami 1.260 Kirim 3 Foto Keren Tempat Wisata Kabupaten Malang

Penulis : Desi Kris - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

04 - Dec - 2020, 12:42

Peserta giveaway
Peserta giveaway "Tsunami 1.260" (Foto: IG muhammadafef27)

MALANGTIMES - Tsunami hadiah dipersembahkan Kabupaten Malang yang  baru saja memperingati hari jadinya yang ke 1.260 pada Sabtu 28 November 2020. Gebyar hadiah itu untuk masyarakat Kabupaten Malang dan seluruh warga lainnya.  

Giveaway bersama JatimTIMES dengan tajuk "Tsunami 1.260" ini akan membagikan ribuan voucher seperti voucher belanja, voucher menginap di hotel, voucher mengunjungi tempat-tempat wisata, maupun voucher kafe.

Dan, para peserta rupanya semakin antusias untuk mengikuti giveaway bertajuk "Tsunami 1.260" ini. Setiap harinya mereka selalu mengirimkan foto dan video menarik untuk giveaway ini.

Baca Juga : Berwisata Aman dan Nyaman di Kota Malang, Kampung Tematik Sudah Terapkan Protokol Kesehata

 

Bahkan ada beberapa akun Instagram yang mengirim foto lebih dari satu.  Salah satunya yakni akun Instagram bernama @muhammadafef27 yang mengirim beberapa foto untuk mengikuti giveaway ini.  

Pemilik foto bernama Muhammad Misbah ini mengunggah hasil foto yang sangat keren.  

Dipantau dari postingan lainnya, Nisbah rupanya memang berprofesi sebagai fotografer.  

Dalam giveaway ini, Nisbah mengunggah foto tentang keindahan tempat wisata di Kabupaten Malang. Antara lain Pantai Parang Dowo, Gunung Bromo, dan  Sumber Bibis.

 

 

"Mau punya unggahan yang instagrammable dari sebuah pantai? Pantai Parang Dowo adalah salah satu yang terbaik, lho! Langsung saja berangkat ke Malang Jawa Timur untuk bertemu dengan Pantai Parang Dowo!" tulis akun @muhammadafef27.

Dalam foto tersebut tampak keindahan pantai dengan latar sunset dan awan yang indah. Airnya pun tampak tenang membuat hati nyaman.

Diketahui Pantai Parang Dowo ini adalah salah satu pantai menarik yang ada di Kabupaten Malang. Pantai ini terletak persis di pinggir jalan yakni di Desa Gajahrejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang.  

Untuk menuju ke pantai yang juga dikenal dengan Pantai Karang Dowo ini, pengunjung bisa mengarah ke Gondanglegi, kemudian ikuti petunjuk arah menuju Bantur atau Pantai Balekambang. Sesampainya di perempatan menuju Pantai Balekambang, belok ke kiri, kemudian lanjutkan perjalanan Anda sekitar tiga km. Pantai ini dapat Anda temukan setelah melewati Pantai Ngudel.

Untuk masuk ke pantai ini, pengunjung akan dikenakan biaya sebesar Rp 15 ribu per orang.

 

 

"Gunung Brama ya iku gunung geni sing kapernah ing Pulo Jawa, Indonésia. Gunung iki dhuwuré 2.392 mèter saka lumahing segara lan nyrambahi patang kabupatèn: Prabalingga, Pasuruan, Lumajang, lan Malang," tulis caption pada unggahan foto Gunung Bromo ini.

Selanjutnya foto Gunung Boromo yang terlohat epic dengan latar awan yang indah.

Gunung ini memiliki ketinggian 2.329 meter di atas permukaan laut dan berada dalam empat wilayah kabupaten, yakni Kabupaten Probolinggo, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Lumajang, dan Kabupaten Malang.

Gunung Bromo ini dikenal sejak lama melalui foto dan video yang beredar.  Yang spesial dari gunung ini ialah keindahan sunrise.  Ditambah dengan objek wisata yang ada di kawasan pengunungan Tengger. 

Di kawasan itu juga disediakan penginapan murah sekitar Rp 125 ribu.  

Untuk menuju ke Gunung Bromo, pengunjung tak perlu khawatir karena akses jalan menuju lokasi banyak ditandai dengan papan petunjuk arah.  

Baca Juga : Libatkan Pokdarwis, Wisata Kayutangan Heritage Paling Diminati Buyer Table Top

 

Jika melalui Kota Malang, untuk menuju ke Bromo, pengunjung bisa mengarah ke daerah Tumpang, lalu ke Gubuk Klakah di Kecamatan Poncokusumo hingga Ngadas.  

Kemudian lanjut ke Jemplang sebelum akhirnya tiba di kawasan Bromo yang jaraknya sekitar 53 km. 

 

 

“Sumber Bibis. Bekas sungai kotor ini disulap menjadi tempat nongkrong, dengan bangunan kayu unik yang asri dan nyaman. Para warga yang memiliki kreatifitas dalam memanfaatkan bantaran kali tersebut mengatakan, awalnya lahan disini memang tidak terawat, sehingga timbul pemikiran untuk menjaga dan membangun lingkungan sekitar kali, berkonsep warung kopi. Sumber Bibis sudah mulai dikenal bahkan ramai dikunjungi oleh warga, dan paling ramai pada hari libur. Karena berada dibantaran kali, tempat ngopi tersebut juga sangat adem dan asri, dengan pemandangan sungai yang alami dan suara aliran air yang gemericik. Lokasinya di daerah Ketindan Lawang”.

Selanjutnya ada Sumber Bibis yang merupakan bekas sungai kotor. Selain menjadi tempat wisata, Sumber bibis ini juga merupakan tempat nongkrong seru loh.

Sumber Bibis ini terletak di Krajan, Ketindan, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang.  Untuk menuju ke sana, pengunjung bisa mengarah langsung saja mengarah ke arah Lawang, lalu pilih jalur kanan hingga sampai di pasar tradisional Lawang.  

Kemudian ambil arah kanan ke Kebun Teh Wonosari. Setelah itu, lurus saja dan ambil arah kiri di kawasan Hamid Rusdi.  Di situlah pengunjung bisa bertanya untuk menuju Sumber Bibis.

 

 

Nah, buat kalian yang ada di Kabupaten Malang dan seluruh Indonesia, masih ada kesempatan loh untuk ikut giveaway ini. Kalian berkesempatan untuk mendapatkan voucher gratis antara lain  voucher jalan-jalan ke beberapa destinasi wisata, voucher kuliner, voucher hotel, hingga voucher belanja.

Jadi, tunggu apa lagi. Yuk buruan ikut giveaway Tsunami 1.260 .

 

 

Mumpung Gebyar Tsunami 1260 Kabupaten Malang lagi menerjang, yuk ikutan giveaway-nya. Pantau infonya di Instagram malangtimes dan jatimtimesnetwork.

Caranya gampang banget:
1. Upload foto, video, desain atau gambar di Instagram
2. Beri caption semenarik mungkin (bisa tentang kenangan, keindahan alam, wisata di Kabupaten Malang ataupun ucapan selamat ulang tahun, dll)
Wajib follow dan tag @malangtimes @jatimtimesnetwork @malangkabupaten
Tag 3 teman kamu. Kasih hastag:
#HUT1260kabupatenmalang
#tsunami1260kabmalang
#tsunamigiveaway
Subscribe YouTube channel JatimTIMES network

Serunya lagi, giveaway ini bebas untuk umum, bukan hanya warga Kabupaten Malang. Luar kota juga boleh ikutan.

Giveaway dimulai sejak dipublis sampai t 9 Desember 2020. Pengumumannya 15 Desember 2020.

 


Topik

Wisata


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Desi Kris

Editor

Sri Kurnia Mahiruni