Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Serba-Serbi

Youtuber Ini Telusuri Rumah Mendiang Suzanna: Serem, Kayak Ada yang Ngikutin

Penulis : Riski Wijaya - Editor : Nurlayla Ratri

21 - Aug - 2022, 19:56

Tampak depan rumah Suzanna. (Foto: @rusdyramadhan_/TikTok).
Tampak depan rumah Suzanna. (Foto: @rusdyramadhan_/TikTok).

JATIMTIMES - Seorang youtuber membuat konten yang cukup membuat bulu kuduk merinding. Bagaimana tidak, youtuber tersebut membuat sebuah video tentang penelusurannya Almarhummah Suzanna yang ada di Semarang, Jawa Tengah. 

Penelusurannya ke rumah aktris berjuluk Ratu Horror Indonesia ini diunggah melalui akun media sosial TikTok @rusdhyramadhan. Di awal video, ditunjukkan jalan masuk menuju area rumah aktris bernama lengkap Suzzanna Martha Frederika van Osch ini. 

Dari jalan masuknya saja, terlihat bahwa rumah tersebut sangat mewah. Namun, kemewahan tersebut hilang karena banyaknya rumput liar yang tumbuh di berbagai sudut. Terlebih, nampak bangunan seperti pendopo yang juga terlihat usang dan penuh debu.

Gerbang menuju area rumah utama juga terlihat sudah berkarat. Cukup mendukung kesan ngeri yang sudah melekat di rumah tersebut sejak dari depan. Tumbuhan sulur juga nampak merambat tak beraturan dan saling berjuntai ke bawah. 

Di gerbang juga nampak sebuah papan bertuliskan dijual. Tulisan yang sudah terlihat pudar dengan papan kotor dan usang. Seperti memang sudah lama tak dikunjungi atau bahkan digunakan. 

Masuk ke bagian halaman rumah, kondisi tak jauh berbeda. Bahkan kondisi rumput liar yang tumbuh lebih tinggi, semakin menunjukkan bahwa rumah tersebut sudah lama tidak ditinggali. 

"Informasi yang saya himpun, Almarhummah Suzanna memakai bangunan ini untuk tempat singgah sementara," ujar youtuber tersebut dalam videonya. 

Nampak dari depan, bagian rumah seperti dibagi menjadi tiga. Tengah pintu utama dan di sisi kiri rumah seperti digunakan untuk garasi. Nampak dari folding gate yang biasa digunakan sebagai garasi atau pintu sebuah toko. 

Melalui pintu kecil yang terbuka, youtuber ini lantas masuk ke bagian dalam rumah. Sebab, pintu utama yang ada di depan terkunci rapat hanya ada sebuah lubang di pintu bagian bawah. 

Video tersebut juga diunggah di channel YouTube miliknya yang bernama Bangku Kosong TV. Penelusuran dilakukan ruangan demi ruangan di bangunan berlantai satu ini. 

Di beberapa ruangan masih terlihat beberapa furniture permanen yang menunjukan bahwa rumah itu memang didesain mewah, seperti bathub dan wastafel. Berjalan ke belakang, juga terdapat sebuah kolam ikan yang hanya terisi oleh air hujan. 

Di lokasi ini, sang youtuber merasakan sedikit hawa berbeda. Ada hawa dingin yang dirasakan. Apalagi saat itu, cuaca sedang mendung plus turun hujan rintik yang tipis. 

"Merinding gua. Serem juga, kayak ada yang ngintipin, ngikutin, tapi gak tau apa," terangnya. 

Di salah satu ruangan juga nampak sebuah kasur lantai yang terlihat sudah kotor. Dengan kondisi itu, penelusuran pun ia akhiri. Sebagai informasi, rumah tersebut kabarnya sudah terbengkalai cukup lama, yakni sekitar 10 tahun. 

Juga diceritakan dalam video tersebut juga dulunya ada seorang yang bertugas menjaga bangunan itu. Namun, sang penjaga terpaksa tak melanjutkan tugasnya karena terjadi sebuah peristiwa. Yakni, kuli bangunan yang bekerja di bangunan sebelah rumah tersebut, terjatuh ke area rumah Suzanna dari lantai dua bangunan rumah sebelahnnya. 

Video itu cukup menyita perhatian warganet. Banyak yang menyatakan kengeriannya atau beragam pendapatnya lewat kolom komentar. 

"Liat dr luar aj rumahnya takuttt,, kan Suzana trmsuk ratu horor agak mistis kan,, apalagi msuk rumahnya broooo," ujar komentar akun @rainstellarain.

"loe makan apa an sih bang kok loe gak ada ada takut takut nya bang..gue aja yg nonton loe dri ke jauhan malah merinding," ujar komentar akun @aiceepink125. 


Topik

Serba-Serbi


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Riski Wijaya

Editor

Nurlayla Ratri