Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Tekno

Instagram Siapkan Fitur Exclusive Stories, Siap-Siap Nonton Konten Berbayar

Penulis : Arifina Cahyati Firdausi - Editor : Yunan Helmy

11 - Jul - 2021, 09:43

Instagram. (Photo by alex bracken on Unsplash).
Instagram. (Photo by alex bracken on Unsplash).

INDONESIATIMES - Platform media sosial terus meningkatkan kualitas fitur yang dihadirkan bagi penggunanya. Salah satunya media sosial Instagram.

Setelah berhasil merilis fitur Instagram music dan Reels, kini platform di bawah naungan Facebook tersebut tengah mempersiapkan fitur baru untuk meningkatkan kualitas aplikasi ini. Fitur tersebut bakal dinamai Exclusive Stories. Apa itu?

Exclusive Stories merupakan sebuah fitur yang bisa digunakan oleh para konten kreator untuk mendapatkan penghasilan. Jika biasanya penggunaan stories di Instagram bisa diakses oleh siapa saja tak berbayar, dengan fitur baru ini konten kreator dapat mewajibkan para pengikutnya untuk membayar agar dapat mengakses konten tersebut.

Informasi mengenai fitur Exclusive Stories ini dibocorkan oleh Alessandro Paluzzi, di laman akun media sosial twitter @alex193a. Ia memperlihatkan gambaran platform baru itu. Dengan fitur baru ini kiranya juga lebih private. Sebab, meski para pengikut konten kreator telah membayar untuk dapat menikmati konten yang diberikan, rupanya para followers tidak bisa melakukan screenshot terhadap konten tersebut.

Fitur Exclusive Stories ini bisa dibilang sama seperti fitur Super Follow yang ada di Twitter. Di mana para konten kreator dapat mewajibkan para pengikutnya untuk membayar agar dapat melihat konten yang telah mereka buat. 

Akan tetapi, dalam fitur Exclusive Stories ini, konten kreator tetap dapat menyimpan stories mereka melalui highlight, sehingga konten eksklusif tersebut masih bisa dinikmati oleh followers yang baru saja bergabung.

Tujuan adanya fitur Exclusive Stories ini yakni, sebagai penambah cara monetisasi para konten kreator di Instagram. Dengan begitu, konten kreator dapat lebih bersemangat dalam membuat konten yang lebih kreatif dan inovatif.

Akan tetapi, masih belum ada informasi atau penyataan resmi dari pihak Instagram mengenai rencana fitur baru tersebut.


Topik

Tekno


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Arifina Cahyati Firdausi

Editor

Yunan Helmy