Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Gaya

Tak Hanya untuk Hijab, Scarf Juga Bisa Jadi 4 Aksesori Menarik

Penulis : Arifina Cahyati Firdausi - Editor : Nurlayla Ratri

03 - Sep - 2020, 15:37

Placeholder
Gaya Dian Pelangi saat memakai scarf untuk hijab. (Foto: Instagram @dianpelangi).

MALANGTIMES - Pattern scarf atau hijab segi empat motif hingga kini nampaknya menjadi salah satu hijab terfavorit. Sederet artis hingga selebgram masih banyak yang mengenakannya untuk tampil sehari-hari.

Selain motifnya yang cantik, scarf juga nyaman dipakai untuk dipadupadankan dengan busana apapun.

Baca Juga : Praktis! 1 Dress Cantik Ini Bisa Jadi 5 Style Biar Penampilan Nggak Boring

 

Bahkan tak hanya untuk berhijab saja, scraf juga memiliki banyak sekali fungsi yang bisa dikenakan sebagai penunjang aksesoris harianmu. Seperti apa saja?

1. Kenakan sebagai Outer

(Foto: Instagram @dianpelangi)

Motif scraf sangat gampang di mix and match dengan busana apapun. Jika kamu tengah memakai outfit polos, kiranya gaya Dian Pelangi ini bisa ditiru.

Kenakan saja scraf bermotif warna cerahmu sebagai outer agar penampilanmu tampak lebih outstanding dan tak monoton.

2. Untuk Syal

(Foto: Instagram @ichasoebandono)

Cara ini paling mudah dan dapat menunjang outfit harianmu. Scraf juga bisa dipakai untuk syal. Cukup lipat segi tiga scarfmu kemudian pasangkan di leher. Kamu juga bisa mengikat bagian depan scarf membentuk pita atau dasi agar lebih rapi.

3. Bag Accessories

(Foto: Instagram @cherrydreamy)

Punya tas yang hanya begitu-begitu saja? Kalian bisa lho mempermanis tampilannya dengan tambahan scraf. Pilih saja warna scarf yang cocok, kemudian sematkan di ujung handle tas dengan membentuk pita.

4. Belt Scraf

(Foto: Elle.com/www.closetfulofclothes.com)

Bosan dengan ikat pinggang yang itu-itu saja? Coba kreasikan scarf deh. Mau dipakai di celana jenas atau rok, penampilan kamu jadi lebih chic dan kece. 

Lipat saja menjadi segitiga, terus pilin hijab hingga memiliki lebar yang kecil membentuk belt. Ikat di pinggang, padukan dengan baju yang polos.


Topik

Gaya



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Arifina Cahyati Firdausi

Editor

Nurlayla Ratri