Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Check Point Ditiadakan Malam Ini, Polres Malang Tunggu Peraturan Bupati

Penulis : Tubagus Achmad - Editor : A Yahya

31 - May - 2020, 03:03

Placeholder
Kasat Lantas Polres Malang AKP Diyana Suci Listyawati saat berada di Posko Koordinasi PSBB Malang Raya, Rabu (27/5/2020). (Foto: Tubagus Achmad/MalangTimes)

MALANGTIMES - Sabtu hari ini  (30/5/2020) merupakan hari terakhir penerapan PSBB (pembatasan sosial berskala besar) Malang Raya. Karena itu, jajaran Polres Malang beserta aparat gabungan secara resmi akan meniadakan seluruh check point yang terdapat di seluruh wilayah Kabupaten Malang nanti malam, Minggu (31/5/2020) dini hari pukul 00.00 WIB.

Sepuluh check point di perbatasan Kabupaten Malang yang akan ditutup yakni check point Bakpau Telo Lawang, exit tol Lawang, rest area Dengkol Singosari, Bendungan Karangkates Sumberpucung, Desa Sidorenggo Ampelgading, Pelabuhan Sendang Biru. Kemudian empat check point lain yang biasa digunakan sebagai jalan alternatif, yakni di Jabung, Poncokusumo, Kalipare, dan Donomulyo.

Kasat Lantas Polres Malang AKP Diyana Suci Listyawati mengatakan, penutupan 10 check point tersebut terkait berakhirnya PSBB Malang Raya.  "Sebagai informasi, Pak Kapolres sudah mengeluarkan perintah. Jadi, posko check point ini per nanti malam pukul 00.00 WIB sudah dinyatakan selesai kegiatannya karena keberadaan check point kemarin dalam rangka PSBB," ucapnya, Sabtu (30/5/2020) sore tadi. 

Untuk tindakan selanjutnya, pihak kepolisian menunggu keluarnya peraturan bupati (perbup) yang mengatur aturan pasca-PSBB dalam masa transisi new normal life. "Jadi, kami juga belum ada dasar atau panduan bagaimana kami secara khusus menyikapi masa transisi maupun new normal life. Kami menyesuaikan saja," ujar Diyana. 

Selain telah selesainya dan ditiadakannya 10 check point, jalur sterilisasi juga ditiadakan. Selama ini, jalur itu sempat membuat pengendara berkeluh kesah dikarenakan harus memutar kendaraannya lebih jauh lagi karena penyekatan dan sterilisasi di jalur Singosari-Lawang. 

Sterilisasi jalur Singosari-Lawang merupakan tindakan Polres Malang untuk menyikapi penambahan pasien positif covid-19 berjumlah 13 orang di wilayah Malang utara.

"Sepuluh  check point itu sudah selesai (nanti malam). Jadi, nanti tidak akan ada lagi kegiatan penyekatan karena memang check point-nya juga tidak ada lagi. Termasuk jalur sterilisasi Singosari-Lawang nanti malam sudah selesai," ungkap Diyana.

Tetapi terdaoat pos yang tidak ditiadakan dalam rangka pencegahan persebaran covid-19 di Kabupaten Malang. Yakni dua pos pelayanan di Kecamatan Kepanjen, tepatnya di depan Pasar Kepanjen, serta pos pelayanan covid-19 di Pos Lantas Karanglo.

"Jalan bertindaknya kepolisian menyesuaikan dengan perbup yang ada nanti. Kami juga belum monitor, Mas. Perbup belum keluar kan sampai sekarang," pungkasnya.


Topik

Peristiwa malang berita-malang Corona-di-Malang covid-19 Kapolres-Malang-Kota Penerapan-New-Normal New-Normal-malang PSBB-Kota-Malang PSBB-malang Check-Point-Malang Polres-Malang



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Tubagus Achmad

Editor

A Yahya