Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Kesehatan

Sudah 100 Rapid Test Digunakan di Kota Batu, 1600 Dalam Pengiriman

Penulis : Irsya Richa - Editor : Heryanto

19 - Apr - 2020, 16:54

Perlengkapan test kit virus corona Covid-19. (Foto: Bloomberg)
Perlengkapan test kit virus corona Covid-19. (Foto: Bloomberg)

MALANGTIMES - Ketersediaan rapid test di Kota Batu terbatas, karena itu penggunaannya harus dilakukan dengan selektif oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Batu. 

Baca Juga : Hanya Sehari, Peningkatan OTG Covid-19 Mencapai 34 Orang di Kota Batu

Hingga saat ini, rapid test yang sudah digunakan sebanyak 100 alat. Dari total bantuan yang diberikan oleh Provinsi  Jawa Timur (Jatim) jumlahnya 120 strip. Dengan demikian hingga saat ini menyisakan 20 strip rapid test.

"Untuk saat ini menyisakan 20 strip. Namun demikian Dinas Kesehatan Kota Batu telah memesan alat rapid test tahap I sebanyak 1.600 strip. Sekarang sudah berjalan dan masih proses pengiriman barang dari Jakarta,” kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penangan Covid 19 Kota Batu, M. Chori.

Penggunaan rapid test itu digunakan kepada mereka yang berstatus positif. Selain digunakan untuk yang positif juga dilakukan kepada orang yang melakukan kontak dengannya.

"Jadi Rapid Test itu nanti untuk kasus pasien positif dan orang yang diduga berhubungan dengannya. Misalnya seperti keluarga atau orang terdekat yang sudah kontak dengan orang tersebut,” ujarnya.

Tapi, lanjut Chori, selain untuk dua sasaran itu, Rapid Test juga akan diberikan kepada tenaga medis. Sebab mereka yang melakukan atau menangani orang yang positif tersebut. Kemudian pasien Orang Dalam Pemantauan (ODP), Pasien Dalam Pengawasan (PDP), dan Orang Tanpa Gejala (OTG).

Baca Juga : Penjual Es Keliling Terpapar Covid-19 di Jombang Meninggal Dunia

“Hampir 5 ribu rapid test dipesan agar semua yang memang membutuhkan bisa dicek melalui rapid test itu,” tutup Chori.

 

 


Topik

Kesehatan batu berita-batu Rapid-Test-di-Kota-Batu virus-corona Covid-19 Covid-19-di-Kota-Batu


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Irsya Richa

Editor

Heryanto