Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Kalah Lawan Irak, Marselino Ferdinan Dihujat Netizen: Egois

Penulis : Mutmainah J - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

03 - May - 2024, 07:45

Marselino Ferdinan. (Foto screenshot IG)
Marselino Ferdinan. (Foto screenshot IG)

JATIMTIMES - Indonesia kalah dari Irak pada perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024. Kekalahan dari Irak itu membuat netizen menghujat Gelandang Timnas Indonesia U-23, Marselino Ferdinan. 

Bukan tanpa alasan, netizen menilai jika Marselino bermain sangat egois saat melawan Irak. 

Baca Juga : Profil Timnas Guinea, Lawan Indonesia untuk Berebut Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Hujatan demi hujatan membanjiri sosial media X. "Kesabaran gua habis, cuman mau bilang Marselino egois," tulis @bol*** dengan menyematkan video Marselino yang menendang dari jauh ketimbang umpan.

Begitu juga akun fanbase Manchester United, @utdabout, yang menyebut Marselino enggan mengumpan untuk rekannya yang kosong.

"Marselino sebenernya bagus, tapi egois. Banyak gerakan tambahan yang tidak perlu dan enggan mengumpan ke rekan yang kosong," tulis akun tersebut. 

Tak berhenti di situ saja, Instagram pribadi Marselino @marselinoferdinan10 juga penuh dengan kritikan. Ia diminta untuk mengurangi kegoisan dalam bermain sepak bola.

"Elu Marselino bukan Messi atau Ronaldo. Jadi tolong jangan egois kalo lagi maen," ujar @ano*****.

"Lu mau main senddiri ke Paris hah? Egois banget," tulis @fna*****.

"Niat main kagak sih, egois amat," sentil @rai****.

Baca Juga : Kalah dari Irak, Indonesia Hadapi Guinea pada Playoff Olimpiade Paris 2024

Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia U-23 akhirnya kalah 1-2 dari Irak. Hasil ini membuat Timnas Indonesia U-23 gagal mendapatkan tiket lolos langsung ke sepak bola Olimpiade Paris 2024.

Tim Merah Putih harus melalui babak play-off melawan wakil dari Afrika, Guinea dalam pertandingan di Paris, Prancis pada 9 Mei mendatang.


Topik

Peristiwa Piala AFC Piala Asia indonesia vs irak marselino ferdinan Indonesia vs Guinea timnas guinea u 23 Timnas Indonesia Olimpiade Paris


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Mutmainah J

Editor

Sri Kurnia Mahiruni