Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Wisata

Wisata Religi di Masjid Palangkaraya Ini Punya Corak Suku Dayak, Berikut Keunikannya

Penulis : Irsya Richa - Editor : Dede Nana

24 - Apr - 2023, 19:30

Placeholder
Masjid Raya Darussalam Palangkaraya.

JATIMTIMES - Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah juga memiliki wisata religi. Wisata religi yang bisa kalian singgahi adalah pesona Masjid Raya Darussalam.

Masjid Raya Darussalam Palangkaraya berada di Jalan G. Obos, Menteng, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya. Masjid ini ternyata kerap jadi salah satu destinasi wisata religi di Kalimantan Tengah.

Baca Juga : Bisa Berkemah hingga Memancing, Berikut Rute Menuju Pantai Kesirat

Bangunan masjid ini juga didominasi oleh ornamen khas suku Dayak yang sudah bisa ditemukan di bagian depan. Ada dua ornamen talawang atau perisai khas Suku Dayak berukuran raksasa.

Pembuatan ornamen talawang rupanya memiliki filosofi sendiri, yakni sebagai simbol untuk menahan berbagai serangan yang datang dari luar. Masjid ini sudah dibangun sejak 1984 di atas lahan seluas 5 hektare di kawasan Islamic Center Palangkaraya.

Saat masuk di masjid ini pengunjung akan disambut dengan kemegahan masjid yang pada bagian gerbangnya yang unik, terlihat dua jalur jalan yang dibelah oleh hiasan kaligrafi. Hiasan kaligrafi tersebut rupanya merupakan kalimat tauhid yang didesain menggunakan model khat Kufi.

Simbol tersebut melambangkan ketauhidan untuk Islam dan merah putih untuk Indonesia. Bangunan masjid terbesar di Palangkaraya ini terdiri dari tiga lantai.

Lantai pertama merupakan tempat untuk sarana kantor pengelola dan beberapa ruangan spesial dengan luas kurang lebih 1.017 meter persegi. Lantai dua dan tiga ruangan salat utama para jemaah dengan luas 2.028 meter persegi.

Baca Juga : Waspada Kesehatan Anak Pasca Lebaran, Begini Cara Atasinya 

Jika ditotal secara keseluruhan, luas area bangunan yang dimiliki Masjid Raya Darussalam Palangkaraya berada di kisaran 3.358 meter persegi. Masjid ini dapat menampung hingga sebanyak 5.000 jamaah.

Pada bagian halamannya yang memiliki luas sekitar 3.442 meter persegi juga dapat digunakan untuk tempat salat pada beberapa kesempatan istimewa, seperti Salat Jumat dan Salat Idulfitri.

Pada bagian luar tersebut, kapasitas jemaah yang dapat tertampung berada 15.000 orang. Dengan demikian secara keseluruhan, Masjid Raya Darussalam Palangkaraya dapat menampung hingga sebanyak 20.000 jemaah.


Topik

Wisata wisata religi masjid raya darussalam



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Irsya Richa

Editor

Dede Nana