Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Posting Foto Berburu Kucing Hutan, Gadis Ini Dikecam Fesbuker

Penulis : Wahyu Nurdiyanto - Editor : Redaksi

18 - Oct - 2015, 10:04

Foto postingan pemilik akun Ida Tri Susanti yang memuat foto berburu kucing hutan.
Foto postingan pemilik akun Ida Tri Susanti yang memuat foto berburu kucing hutan.

MALANGTIMES - Nama Ida Tri Susanti dengan nama akun yang sama di situs sosial facebook menjadi bulan-bulanan kemarahan pengguna facebook atau fesbuker.

Baca Juga : Tiga Tenaga Kesehatan Positif Covid-19 di Kota Malang Sembuh

Penyebabnya adalah, Ida dengan bangga memposting foto dirinya membawa dua ekor kucing hutan yang sudah mati. Selain itu, Ida menambahkan tulisan "Hasil berburu hari ini...nyam nyam...". 

Tentu saja ini memantik amarah pecinta binatang dan juga sebagian besar pengguna facebook. Terlebih setelah Lembaga Protection of Forest & Fauna, yang merupakan lembaga nir laba terkait lingkungan dan satwa liar membuat pengumuman di halaman facebook mereka mengenai hal ini pada 17 Oktober 2015.

"Kucing hutan yang diduga hasil buruan ini merupakan satwa yang dilindungi dan tidak boleh diperdagangkan. Pelaku diancam hukuman penjara lima tahun." Profauna juga menyebut jika Ida Tri Susanti berdomisili di Jember dan kuliah di universitas negeri yang ada di Jember. 

"ProFauna sudah berkoordinasi dengan polisi untuk mengusut kasus ini,"lanjut pengumuman yang dibuat ProFauna.  

Baca Juga : Tanggap Covid-19, Fraksi PKS DPRD Kota Malang Bagikan Ratusan APD ke Petugas Medis

Semenetara itu para pengguna facebook yang mengomentari postingan ProFauna menyatakan dukungan agar pelaku segera ditangkap. Seperti yang ditulis oleh pemilik akun Gags Arifian Stone Tank yang menulis "Usut gan, pidanakan. Save Indonesi Fauna." Adapun pengguna yang lain mencela tindakan bodoh yang dilakukan oleh Ida Tri Susanti. 

Saat ini foto tersebut sudah dihapus oleh pemilik akun, namun foto yang sudah dicapture atau tangkapan layar oleh ProFauna terus mengelinding di dunia maya, tercatat lebih dari 1,800 orang me like postingan ProFauna yang bisa diartikan sebagai dukungan kepada ProFauna dan polisi untuk mengungkap kasus ini. Selain itu, beberapa situs online termasuk beritatagar juga membuat informasi ini dan menyebarkan melalui akun twitter dan facebook mereka. (*)


Topik

Peristiwa Posting-Foto-Berburu-Kucing-Hutan


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Wahyu Nurdiyanto

Editor

Redaksi