Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Malang Kota Bermartabat

Walikota Malang, Blusukan Ke Kelurahan Klojen

Penulis : Hafiz Agassi - Editor : Redaksi

14 - Feb - 2016, 14:35

Walikota Malang, Mochammad Anton bersama Ketua TP PKK Kota Malang, Dewi Farida Suryani saat mengunjungi Kelurahan Klojen, Minggu (14 /2 /2016) (Foto :Hafiz Agassi /MALANGTIMES)
Walikota Malang, Mochammad Anton bersama Ketua TP PKK Kota Malang, Dewi Farida Suryani saat mengunjungi Kelurahan Klojen, Minggu (14 /2 /2016) (Foto :Hafiz Agassi /MALANGTIMES)

MALANGTIMES - Agenda blusukan kedua Pemerintah Kota Malang tahun ini, Walikota Malang, Mochammad Anton bersama Ketua TP PKK Kota Malang, Dewi Farida Suryani mengunjungi Kelurahan Klojen, minggu (14/2 /2016). 

Didampingi pula oleh Kapolres Malang Kota, AKBP Decky Hendarsono dan Dandim 0833 Letkol Arm Aprianko Suseno beserta jajaran SKPD Kota Malang. 

Pada blusukan kali ini rombongan berkeliling untuk menyapa masyarakat kelurahan Klojen, dilanjutkan dengan melihat produk-produk kreatif UMKM hingga menijau rumah warga yang menerima bantuan program bedah rumah. 

Walikota Malang, Mochammad Anton menjelaskan bahwa pemerintah kota Malang terus berkomitmen untuk melanjutkan program bedah rumah. 

"Kegiatan bedah rumah menjadi prioritas Pemerintah Kota Malang dalam hal mewujudkan Kota Malang yang sehat dan zero permukiman kumuh," kata Abah Anton sapaan akrab Wali Kota Malang ini. 

Pada kesempatan ini, Anton menghimbau warga untuk menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan disekitar mereka. Utamanya pada saat memasuki musim penghujan, seperti saat ini guna mengantisipasi berkembangnya penyakit DBD. 

Ia menambahkan, kegiatan blusukan yang pihaknya lakukan ini sangat penting guna mendengar secara langsung aspirasi dari masyarakat Kota Malang. 

"Dengan blusukan, Pemerintah bisa secara langsung menyelami apa saja permasalahan yang ada di masyarakat, dan apa saja yang warga butuhkan," imbuhnya. 

Pria yang akrab disapa Abah Anton ini juga membagi-bagikan beberapa paket sembako dan alat tulis sekolah kepada masyarakat yang kurang mampu. 

Selain sebagai wujud rasa syukur, pembagian paket sembako ini sekaligus sebagai kado istimewa kepada istri tercinta.

Ya, tepat di hari valentine 14 Februari ini, sang istri Dewi Farida Suryani atau akrab disapa Umi Farida genap berusia 49 tahun. 

Ini suda menjadi rutinitas yang dilakukan setiap istrinya ulang tahun, dengan membagikan paket sembako  untuk membantu warga yang kurang mampu. “Semoga pembagian sembako ini bisa bermanfaat bagi para penerimanya,” tambahnya. 

Selaras dengan sang suami Umi Farida, menyatakan bahwa pemberian sembako ini sekaligus wujud syukur, karena telah diberikan kesehatan, panjang umur, dan diberi nikmat yang melimpah oleh Allah SWT. 

"Semoga apa yang kami berikan ini bisa bermanfaat, sehingga kita mendapat barokah serta doa dari warga Kota Malang agar kota ini semakin maju dan berkembang," pungkasnya 

Salah satu warga pun mengucapkan, terima kasih atas pemberian paket sembako ini.

"Semoga Abah Anton dan Umi Farida selalu diberi kesehatan, umur panjang, dan bisa memimpin Kota Malang dengan baik," ucapnya. (*) 


Topik

Malang Kota Bermartabat BLUSUKAN-WALI-KOTA-MALANG


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Hafiz Agassi

Editor

Redaksi