Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pendidikan

Implementasi Kurikulum Merdeka di Kota Malang Bagus, Disdikbud Sering Dapat Kunjungan Studi Tiru

Penulis : Anggara Sudiongko - Editor : Lazuardi Firdaus

19 - Nov - 2022, 15:38

Kepala Disdikbud Kota Malang, Suwarjana SE MM, saat menyambut kunjungan Disdikbud Karanganyar (foto: Disdikbud Kota Malang)
Kepala Disdikbud Kota Malang, Suwarjana SE MM, saat menyambut kunjungan Disdikbud Karanganyar (foto: Disdikbud Kota Malang)

JATIMTIMES - Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) di Kota Malang berjalan begitu lancar dan bagus. Untuk itulah, banyak dinas pendidikan dari kota lainnya melakukan studi ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Malang untuk mempelajari terkait penerapan IKM.

Kepala Disdikbud Kota Malang Suwarjana SE MM membenarkan hal tersebut. "Kita IKM nya termasuk bagus. IKM itu kan kaitannya Kurikulum Merdeka," jelasnya 
beberapa waktu lalu saat ditemui di Gedung MCC.

1

Kian bagus, dimana sekolah dengan dana swadaya sendiri untuk membuat Kurikulum Merdeka bisa terimplementasi dan berjalan dengan bagus. Hal ini kemudian membuat banyak pihak melakukan studi ke Kota Malang. 

"Bahkan bukan hanya dari luar kota saja, dari Direktorat, dari Kementerian juga ke Kota Malang. Mereka selalu welcome, selalu sebagai evaluasi adalah kami," tuturnya.

Bahkan, lanjut Suwarjana mereka merasa heran mengapa sampai bisa Kota Malang melakukan implementasi dengan baik. Selain itu, dalam hal lainnya Kota Malang juga cukup unggul, seperti literasi baca.

"Yang jelas kami sangat terbuka untuk saling sharing berbagi pengalaman serta berbagi program kerja ataupun kebijakan yang pada akhirnya dapat meningkatkan kualitas pendidikan serta kebudayaan di tempat kita masing– masing," katanya.

2

Terkait kunjungan dari dinas di kota lain ke Disdikbud Kota Malang, contohnya seperti Disdikbud Kabupaten Karanganyar beberapa waktu lalu. Rombongan dipimpin Nurini Retno H SH MM selaku Sekretaris Dinas.

"Apa yang baik di Kota Malang, monggo dapat diimplementasikan di Kabupaten Karanganyar, pun demikian sebaliknya, apa yang baik dari Karanganyar akan kami adaptasi, kami kreasi dan kami modifikasi sesuai situasi dan kondisi di masing – masing daerah," paparnya.

Sementara itu, Nurini Retno H SH MM selaku Sekretaris Disdikbud Karanganyar, menyampaikan apresiasi atas sambutan yang diberikan jajaran Disdikbud Kota Malang. Kedatangan dari Disdikbud Karanganyar adalah untuk melakukan studi tiru pada beberapa hal. 

2

"Kehadiran kami di Kota Malang ini tidak lain untuk melaksanakan studi tiru terkait Pelaksanaan Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) dan Platform Merdeka Mengajar (PMM) di satuan pendidikan yang ada di Kota Malang," katanya.


Topik

Pendidikan


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anggara Sudiongko

Editor

Lazuardi Firdaus