Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pendidikan

Perkuat Wacana Malang Kota Vokasi, Wali Kota Sutiaji Apresiasi Pembangunan Polisma

Penulis : Tubagus Achmad - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

26 - May - 2022, 16:23

Wali Kota Malang Sutiaji saat ditemui awak media seusai menghadiri kegiatan peletakan batu pertama pembangunan gedung Politeknik Universitas Islam Malang (Unisma) atau Polisma, Rabu (25/5/2022). (Foto: Tubagus Achmad/JatimTIMES)
Wali Kota Malang Sutiaji saat ditemui awak media seusai menghadiri kegiatan peletakan batu pertama pembangunan gedung Politeknik Universitas Islam Malang (Unisma) atau Polisma, Rabu (25/5/2022). (Foto: Tubagus Achmad/JatimTIMES)

JATIMTIMES - Wali Kota Malang Sutiaji memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Yayasan Unisma. Itu karena Yayasan Unisma telah melakukan perluasan pemenuhan kawasan pendidikan di timur Kota Malang dengan pembangunan Politeknik Universitas Islam Malang (Unisma) atau Polisma.

Lokasi lahan pembangunan gedung Polisma yang terletak di kawasan New City Malang di Kecamatan Kedungkandang itu membuat pemenuhan fasilitas pendidikan di Kota Malang semakin merata. Selain itu, pendirian Polisma memperkuat wacana Malang sebagai Kota Vokasi.

Menurut Sutiaji, adanya pembangunan Polisma di wilayah Kecamatan Kedungkandang semakin membuktikan bahwa Kota Malang dapat memperkuat gelar atau sebutan sebagai Kota Pendidikan. "Terlebih lagi saat ini sedang digencarkan bahwa Malang merupakan Kota Vokasi. Ini menjawab bahwa studi-studi terapan yang perlu kita kuatkan juga," ungkap Sutiaji.

Orang nomor satu di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Malang ini menyampaikan,  pendidikan tidak hanya seputar penyampaian atau transfer ilmu, melainkan juga penyampaian keahlian atau skill. Kedua hal inilah yang nantinya akan diperkuat bersama melalui adanya Polisma.

"Terlebih sasarannya ini SMK-SMK yang ada di Jawa Timur. Luar biasa. Tiap pondok ada SMK, sekaligus nanti kita juga mau kerja sama dengan pemerintah provinsi bahwa Malang ini akan menjadi inkubasi sekolah-sekolah SMK dari semua jurusan," kata Sutiaji.

Peletakan batu pertama.

Kerja sama yang nantinya akan digagas bersama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur ini yakni berupa pemenuhan fasilitas dan inkubasi semua jurusan yang ada di SMK. Nantinya, inkubasi untuk semua jurusan  di SMK tersebut direncanakan berada di Malang Creative Center (MCC) yang hingga saat ini masih dalam tahap pembangunan.

Jika kerja sama tersebut terjalin, maka diharapkan dapat mendongkrak indeks pembangunan manusia (IPM) Kota Malang yang saat ini berada di angka 82,04 persen atau terletak di posisi kedua setelah Kota Surabaya di tingkat Jawa Timur. "Ketika nanti ini semakin dikuatkan, bisa surplus income per kapitanya," imbuh Sutiaji.

Sementara itu, ke depan dengan adanya Polisma yang merupakan politeknik satu-satunya yang berada di bawah naungan Nahdlatul Ulama (NU) ini,  fasilitas pendidikan semakin terpenuhi. Apalagi, sambung Sutiaji, ke depan akan ada pengembangan permukiman semacam hotel dengan konsep bintang lima. Kemudian juga ada pembangunan dua rumah sakit bertaraf internasional.

"Jadi, ada dua rumah sakit internasional. Hang satu infonya kalau di sport center itu ada rumah sakit internasional bedah plastik. Yang satunya ibu dan anak pengembangan dari Unisma. Ini kan menariknya. Dari  exit tol, hanya dua menit sudah sampai," pungkas Sutiaji.


Topik

Pendidikan


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Tubagus Achmad

Editor

Sri Kurnia Mahiruni