Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Kesehatan

Maag, Kolesterol hingga Asam Urat Amblas dengan 4 Bahan Alami Ini

Penulis : Desi Kris - Editor : Heryanto

26 - May - 2022, 07:46

Ilustrasi (Foto: Sanatate de fier)
Ilustrasi (Foto: Sanatate de fier)

JATIMTIMES - Masalah kesehatan seperti  maag, kolesterol, darah tinggi hingga asam urat merupakan penyakit yang bisa menyerang siapa saja. Penyakit itu juga bisa datang kapanpun. 

Namun, tak perlu khawatir, penyakit tersebut bisa disembuhkan dengan resep herbal ala dr. Zaidul Akbar. Resep herbal ala dr. Zaidul Akbar ini hanya terdiri dari 4 bahan alami. 

"Maag-nya Insya Allah akan bener perutnya, Kemudian itu lama-lama diminum juga kolesterol akan turun ya Insya Allah darah tinggi juga akan distabilkan, asam urat apa lagi Insya Allah," ujar dr. Zaidul Akbar.

Berikut 4 bahan alami yang digunakan untuk sembuhkan maag, kolesterol, darah tinggi hingga asam urat yang dilansir dari kanal Youtube Bisikan.com, Kamis (26/5/2022): 

- Jahe

- Kunyit

- Lengkuas

- Serai

"Jahe satu bagian, kunyitnya setengah bagian, lengkuas sepertiga bagian, serainya ya seperlima atau seperempat bagian," kata dr. Zaidul Akbar.

Cara membuatnya pun cukup mudah yakni pertama bersihkan semua bahan seperti jahe, kunyit, lengkuas dan serai. Potong tipis-tipis semua bahan. 

Siapkan 1 gelas air panas atau air mendidih dan masukkan 4 bahan tersebut ke dalamnya. Aduk dan tunggu hingga sedikit hangat, tambahkan 1 buah jeruk nipis. Kemudian saring minuman herbal tersebut. Kemudian minuman herbal tadi diblender dengan kurma yang sudah dipisahkan dengan bijinya. Minuman herbal pun siap diminum.

Selain itu, dr. Zaidul Akbar mengungkap manfaat kurma pada minuman itu bukan hanya untuk pemanis saja. Kurma juga mengandung zat yang diperlukan oleh tubuh.

Seperti halnya zat besi, serat, dan asam amino. Jika tidak ada kurma, dr. Zaidul Akbar menyarankan untuk menggunakan madu sebagai pemanis alami pada minuman herbal tersebut.


Topik

Kesehatan


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Desi Kris

Editor

Heryanto