Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Pria Diduga Depresi Tewas Tertabrak Bus

Penulis : Hafiz Agassi - Editor : Redaksi

13 - Dec - 2015, 17:31

Unit laka lantas Polresta Malang saat mengevakuasi korban tewas di Jalan A. Yani, Minggu siang (13 /12 /2015). (Foto: hafis/malangtimes)
Unit laka lantas Polresta Malang saat mengevakuasi korban tewas di Jalan A. Yani, Minggu siang (13 /12 /2015). (Foto: hafis/malangtimes)

MALANGTIMES - Seorang pria yang diduga menderita gangguan kejiawaan tewas tertabrak Bus Restu rute Surabaya - Malang di Jalan Raya A. Yani, Kota Malang, Minggu siang (13 /12 /2015). 

Baca Juga : Tiga Tenaga Kesehatan Positif Covid-19 di Kota Malang Sembuh

Korban yang belum diketahui identitasnya mengalami luka cukup serius di bagian kepala akibat tertabrak bus hingga tewas langsung di tempat kejadian. 

Menurut Adi, salah satu warga yang melihat kecelakaan tersebut, kejadian ini berawal dari korban yang diduga mengalami gangguan jiwa tiba - tiba mengamuk di sekitar tempat kejadian. Kemudian korban yang berada di pinggir jalan, seketika melompat dan menabrakkan diri ke bus. 

"Awalnya korban berteriak - teriak, lalu marah - marah dan melempari warga di sekitarnya, lalu tiba - tiba melompat dan menabrakkan diri ke bus restu, " ucapnya 

Diketahui bus restu dengan nopol N 7757 UG  dikemudikan oleh Karyanto. Sopir yang kaget tak mampu menahan laju kendaraannya hingga menabrak korban dan terlempar sejauh 2 meter. 

Baca Juga : Tanggap Covid-19, Fraksi PKS DPRD Kota Malang Bagikan Ratusan APD ke Petugas Medis

"Saya kaget tak sempat ngerem, tiba - tiba korban melompat ke arah bus," terangnya 

Guna penyelidikan, kini jasad korban sudah dievakuasi ke kamar jenazah RSSA Kota Malang. Unit laka lantas Polresta Malang kini tengah berupaya mencari informasi terkait keluarga korban dan mencari tahu apa motif dari korban hingga akhirnya nekat menabrakkan diri. (*)


Topik

Peristiwa Tewas RSSA-Kota-Malang Polresta-Malang


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Hafiz Agassi

Editor

Redaksi