Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pendidikan

Hadir pada Berbagai Hal, KUI UIN Maliki Malang Beri Pelayanan Prima Mahasiswa Asing

Penulis : Anggara Sudiongko - Editor : Lazuardi Firdaus

09 - Dec - 2021, 19:15

Para mahasiswa asing UIN Maliki Malang (doc MalangTIMES)
Para mahasiswa asing UIN Maliki Malang (doc MalangTIMES)

JATIMTIMES -Kantor Urusan Internasional (KUI) Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) Malang, benar-benar memberikan servis atau layanan prima bagi para mahasiswa asing. 

Ketika menempuh perkuliahan di UIN Malang, para mahasiswa asing di UIN Malang tak lantas dibiarkan sendiri dalam melakukan kepengurusan berbagai hal. Pendamping dan bantuan dari KUI UIN Maliki Malang terus hadir mulai dari awal perkuliahan hingga proses wisuda. 

Muhammad Khafid, Staff KUI UIN Maliki Malang menjelaskan, pelayanan prima yang diberikan, tentunya merupakan wujud kesiapan UIN Maliki Malang sebagai kampus bereputasi internasional.

Para mahasiswa asing yang datang, turut diberikan pendampingan mulai dari pencarian tempat tinggal, administrasi izin tinggal, hingga konsultasi problem-problem yang dialami selama perkuliahan ataupun dalam kehidupan sehari-hari di Indonesia.

"Misalnya ada yang sakit, ya kita bantu, kita berikan asuransi kesehatan, kita dampingi di rumah sakit. Kan terkadang ada kendala pada bahasa," tuturnya.

Bahkan jika ada yang mengalami masalah di imigrasi, pihak KUI UIN Maliki Malang turun langsung melakukan pendampingan kepada para mahasiswa asing demi kelancaran dalam prosesnya.

"Kita datang kesana, kita bantu apa-apa yang kurang," terangnya.

Lebih lanjut dijelaskan Khaffid, dalam hal permasalahan akademik, KUI juga memberikan pendampingan. Mau tak mau untuk memberikan pelayanan prima, para staf KUI UIN Maliki Malang kerap wara wiri agar fakultas dan unit untuk membantu para mahasiswa asing yang mengalami permasalahan akademik.

Bahkan untuk urusan akademik, para staf KUI UIN Maliki Malang juga kerap turut serta menemui para dosen dari mahasiswa asing untuk menjembatani dan mengetahui kesulitan apa yang dialami oleh para mahasiswa asing.

"Ya kita datangi dosennya. Kadang kan ada komunikasi yang buntu, ada dosen yang mungkin tidak bisa bahasa Arab atau bahasa Inggris, jadi kita datang membantu menjelaskan. Kadang kalau mereka ngurus sendiri yang nerima itu bingung," ungkapnya.

Pihaknya juga menyampaikan, saat ini KUI UIN Maliki Malang terus berbenah dan terus melakukan pengembangan serta inovasi untuk bisa memberikan pelayanan maksimal kepada para mahasiswa asing.


Topik

Pendidikan


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anggara Sudiongko

Editor

Lazuardi Firdaus