Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pendidikan

Sejumlah Kampus Ajukan Izin Kuliah Tatap Muka ke Pemkot Malang

Penulis : Anggara Sudiongko - Editor : A Yahya

18 - Oct - 2021, 18:42

Walikota Malang Sutiaji saat ditemui di Balaikota Malang (doc MalangTIMES)
Walikota Malang Sutiaji saat ditemui di Balaikota Malang (doc MalangTIMES)

JATIMTIMES - Sejumlah kampus di Kota Malang telah mengajukan izin untuk menyelenggarakan kuliah tatap muka ke Pemkot Malang. Baik itu diajukan oleh kampus negeri maupun swasta.

Wali Kota Malang Sutiaji menyatakan hingga saat ini pihaknya masih mengkaji atas pengajuan izin tersebut. "Masih kita data (kampus yang mengajukan izin, Red). Kemarin ada Universitas Negeri Malang (UM) Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) Malang, kemudian ada Universitas Islam Malang (Unisma) dan beberapa kampus lain, tapi rata-rata sudah mengajukan izin," kata Sutiaji, Senin (18/10/2021).

Sutiaji mengakui belum bisa memastikan pelaksanaan kuliah tatap muka. Sebab hal tersebut tergantung dari kebijakan masing-masing kampus yang juga mempertimbangkan kondisi level Kota Malang serta proses perizinan dari pemerintah.

"Sebenarnya sudah ada (kampus, Red) yang sudah (kuliah tatap muka, Red) Mas, tapi dia (kampus) kan hanya mendatangkan mahasiswa terbatas, jadi tidak tatap muka seluruh-nya cuman 10 orang, sifatnya hybrid," ungkap Sutiaji.

Untuk pelaksanaan kuliah tatap muka ini, para mahasiswa dan seluruh unsur kampus harus divaksin terlebih dulu. Meskipun masih menjalani dosis pertama vaksinasi, hal tersebut nantinya bukan menjadi persoalan.

Selain itu, dalam pelaksanaannya, para mahasiswa maupun dosen serta mereka yang terlibat PTM, juga harus menerapkan atau mengaplikasikan aplikasi Peduli Lindungi.

"Untuk mereka yang dari luar kota harus vaksin dulu, nanti juga harus ada hasil PCR, kalau belum vaksin nanti disini yang menyiapkan, bisa jadi vaksinnya baru sekali," beber Sutiaji.

Sementara itu, Ketua Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (Aptisi) Malang Prof Dr Dyah Sawitri menyatakan pelaksanaan perkuliahan luring (luar jaringan) atau kuliah tatap muka bergantung sepenuhnya pada kesiapan tiap kampus. "Termasuk siapa yang masuk, angkatan berapa, itu menjadi kewenangan kampus masing-masing," kata Dyah Sawitri yang juga Rektor Universitas Gajayana (Uniga) Malang ini.


Topik

Pendidikan


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anggara Sudiongko

Editor

A Yahya