Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pendidikan

Mau Lanjut S2? Pascasarjana Unikama Layak Jadi Pilihan, Ini Keunggulannya

Penulis : Anggara Sudiongko - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

08 - Sep - 2021, 14:45

Direktur Program Pascasarjana Unikama Dr I Wayan Legawa MSi (tengah)(Ist)
Direktur Program Pascasarjana Unikama Dr I Wayan Legawa MSi (tengah)(Ist)

JATIMTIMES - Program Pascasarjana Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama) menjadi program jenjang lanjutan studi yang patut diperhitungkan. Pasalnya, berbagai keunggulan yang dimiliki menjadikan tempat yang tepat untuk melanjutkan studi.

Direktur Program Pascasarjana Unikama Dr I Wayan Legawa MSi menjelaskan, dalam pelaksanaan akademik, Program Pascasarjana Unikama didukung  sarana dan prasarana yang memadai. Fasilitas tersebut antara lain adalah ruang kuliah dan ruang seminar yang representatif, kampus multikultural, perpustakaan meliputi  meliputi: perpustakaan pusat Unikama dan perpustakaan program studi dengan jaringan internet.

"Di sini keunggulannya juga memiliki sistem informasi akademik dan sistem informasi keuangan yang terintegrasi melalui jaringan internet one day service," terangnya.

Sedangkan  fasilitas pendukung seperti laboratorium, meliputi laboratorium ilmu pendidikan sosial, laboratorium bahasa, language access centre, laboratorium komputer dan internet, akses jurnal, laboratorium komputer multimedia dan video conference untuk pembelajaran e-journal. Serta  di ruang baca pascasarjana tersedia akses e-book dan e-journal. 

"Semua sudah memadai. Sarana belajar dan pembelajaran di lingkungan Program Pascasarjana Unikama juga telah dilengkapi dengan hotspot/akses point fasilitas pembelajaran yang sudah dilengkapi  SPADA (pembelajaran secara daring), pembelajaran dilaksanakan secara team teaching oleh dosen-dosen yang professional di bidangnya," paparnya.

Sejumlah sarana dan prasarana yang memadai itu tentunya banyak memacu para mahasiswa maupun para dosen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan prestasi. Beberapa prestasi pun pernah diraih. Prestasi tersebut, antara lain, sebagian  dosen menjadi editor dan reviewer pada jurnal nasional maupun jurnal internasional. Kemudian, sebagian dosen menjadi reviewer nasional penelitian.

"Ada lagi, dua program studi di pascasarjana terakreditasi B dan masuk perguruan tinggi dalam kelompok 100 terbaik di Indonesia serta perguruan PGRI terbaik di Indonesia," terangnya.

Meskipun begitu, hal tersebut tak lantas membuat Program Pascasarjana Unikama berhenti untuk terus berkembang. Ke depan, sejumlah target telah disusun oleh Program Pascasarjana Unikama. Terdapat beberapa target prioritas. Yakni membangun citra atau academic branding program pascasarjana; mengembangkan sistem pengelolaan kelembagaan yang efisien, efektif, dan transparan, akuntabel,  serta membangun iklim akademik yang kondusif dan partisipatif; menghasilkan luaran akademik  yang meliputi lulusan, publikasi, inovasi yang berkualitas; meningkatkan keberlanjutan pengembanganan  program pascasarjana dan  meningkatkan produktivitas mahasiswa dalam membuat artikel ilmiah yang dapat dipublikasikan, sehingga bisa memberikan nilai tambah bagi program pascasarjana dalam meningkatkan kapasitas peran dan nilai jual Institusi. 

Untuk harapan terhadap mahasiswa, dijelaskan Wayan, terdapat beberapa hal. Diharapkan mahasiswa mampu tampil sebagai narasumber maupun pembicara pada forum-forum Ilmiah, baik pada level nasional maupun internasional. Kemudian mahasiswa harus memilik bekal kompetensi yang mumpuni secara keilmuan. Mahasiswa juga harus mampu melakukan penelitian yang berkualitas dan unggul d ibidangnya.

"Mahasiswa juga harus punya motivasi yang kuat untuk mengikuti kegiatan-kegiatan ilmiah di luar aktivitas perkuliahan.  Hal itu tentunya  menambah bekal untuk mampu bersaing di dunia kerja dan  dapat memberikan inovasi dan kemajuan di tempat bekerja," pungkasnya.


Topik

Pendidikan


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anggara Sudiongko

Editor

Sri Kurnia Mahiruni