Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pemerintahan

Wakil Ketua Fraksi PKS Rokhmad Berbagi Paket Sembako Merdeka ke Jamaah Pengajian Sukun

Penulis : Arifina Cahyati Firdausi - Editor : Heryanto

23 - Aug - 2021, 16:59

Wakil Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Malang, Rokhmad (paling kiri) saat menyerahkan Paket Sembako Merdeka kepada jamaah pengajian di wilayah Sukun. (Foto: Istimewa).
Wakil Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Malang, Rokhmad (paling kiri) saat menyerahkan Paket Sembako Merdeka kepada jamaah pengajian di wilayah Sukun. (Foto: Istimewa).

MALANGTIMES - Di bulan Agustus 2021, momentum memeriahkan peringatah HUT RI ke-76 belum usai. Meski tak ada gemuruh keramaian kegiatan agustusan, namun banyak cara dilakukan untuk memperingati momen ini.

Wakil Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Malang Rokhmad, mewarnai momen peringatan tersebut dengan berbagi Paket Sembako Merdeka. Paket tersebut, dibagikan kepada jamaah di majelis tabligh PCM Sukun di Masjid Asyuro.

Pembagian sembako tersebut, merupakan rangkaian program nasional dari DPP PKS yaitu Berbagi 1,7 juta Sembako Covid di momen perayaan HUT RI ke-76 tahun ini.

Adapun, pembagian Paket Sembako Merdeka ini diberikan kepada 6 tokoh tertua dari pejuang kemerdekaan yang aktif dipersyarikatan di Kecamatan Sukun.

"Kami berbagi antar sesama di momen kemerdekaan ini kepada mereka-mereka yang membutuhkan. Kami pilih 6 tokoh-tokoh tertua dari pejuang kemerdekaan di wilayah Kecamatan Sukun," terangnya.

Keenam warga tersebut, di antaranya, Abah Fadelil takmir masjid As-syifa Kebonsari. Kemudian, Abah Suprayitno takmir Masjid Siti Masyitoh Bandungrejosari, Fathurrohman takmir Masjid Al-Hikmah Tanjung, Abah Suwandi , takmir Masjid Al Munawarah Ngaglik, Abah H. Saidtakmir masjid  Al Amin Gempol Sukun, serta Siti Manan jamaah 'Aisyiyah Kebonsari.

Dalam kesempatan ini, Rokhmad berpesan kepada jamaah untuk senantiasa mengamalkan nilai-nilai pancasila dalam mengisi momen kemerdekaan lali ini. "Masi kita isi kemerdekaan yan sudah ke-76 ini dengan mengamalkan nilai nilai pancasila agar cita-cita para pendahulu kita yaitu negara yang adil makmur dalam ridho Allah," imbuhnya.

Lebih jauh, pria yang juga menjabat sebagai Sekretaris Komisi D DPRD Kota Malang tersebut, memohon doa kepada masyarakat agar selalu dikaruniai amanah dalam menjalankan tugasnya. Ia pun berharap di masa pandemi Covid-19 ini masyarakat juga saling peduli antar sesama.

"Sebagai Dewan mohon doakan kami bisa terus amanah dan bisa melayani masyarakat. Mari bersama di masa pandemi ini kita juga harus peduli dan berbagi. Agar tema Indonesia Tangguh,  Indonesia Tumbuh dapat terwujud," pungkasnya.


Topik

Pemerintahan


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Arifina Cahyati Firdausi

Editor

Heryanto