MALANGTIMES - Kota Batu menjalin hubungan kerja sama dengan KONI Badung, Provinsi Bali. Salah satu tujuan kerja sama itu adalah mendongkrak prestasi Kota Batu di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim.
Ketua KONI Kota Batu Mahfud mengatakan penandatangan kerja sama atau MoU (memorandum at understanding) telah dilakukan pada 21 Desember.
Baca Juga : KONI Kota Malang Fokus Pemusatan Latihan Atlet Tahun 2021
Kerja sama itu diharapkan memberi dampak positif terhadap prestasi atlet-atlet Kota Batu. Tujuannya meraih medali kejuaran di berbagai ajang, seperti Porprov Jawa Timur mendatang.
Mahfud menjelaskan, pihaknya sengaja memilih KONI yang tidak berasal dari Provinsi Jawa Timur untuk kerja sama itu. Alasannya, agar kekuatan para atlet asal Kota Batu tidak diketahui oleh lawan.
"Kalau kerja sama dengan kota atau kabupaten di Jatim, mereka mengetahui kekuatan kami. Atas rekomendasi KONI Provinsi Bali, kami kerja sama dengan Kabupaten Badung," ujarnya.
Sejak memasuki fase keempat kebiasaan baru di Kota Batu, KONI Batu mengaktifkan kegiatan olahraga. Atlet mulai berlatih di pemusatan latihan sesuai cabangnya. Mereka tidak lagi berlatih di rumah. Kurang lebih ada 100 atlet dari 19 cabang olahraga.
Baca Juga : Tahun 2020, 43 Atlet Kota Batu Sumbang 51 Medali
Untuk program tahun 2021, anggaran yang dibutuhkan sejumlah Rp 8,8 miliar untuk pembinaan prestasi para atlet. "Dana sekitar Rp 8,7 miliar ini dipergunakan untuk beragam program pembinaan prestasi olahraga di Kota Batu. Salah satunya untuk keperluan menggelar pekan olahraga tingkat kota (porkot) tahun depan dan persiapan Porprov Jatim tahun 2022. Serta melakukan peningkatan fasilitas olahraga, pemasalan dan pembibitan atlet," ungkap Mahfud.