Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Banyak Napi Kasus Narkoba dalam Lapas

Penulis : Ferry Agusta Satrio - Editor : Redaksi

09 - Nov - 2015, 18:04

Ilustrasi. (foto: googleimage)
Ilustrasi. (foto: googleimage)

MALANGTIMES - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kakanwil KemenkumHAM) Provinsi Jawa Timur, Budi Sulaksana mengungkapkan, banyak narapidana tahanan kasus narkoba di dalam lembaga pemasyarakatan (lapas).

Baca Juga : Viral! Mobil Jenazah Terjebak Lumpur Usai Pemakaman Pasien Covid-19

Hal tersebut disampaikan Budi terkait sorotan publik dan aparat hukum bahwa di dalam lapas banyak terjadi peredaran narkoba. "Tapi yang benar, di dalam lapas banyak napi tahanan kasus narkoba," ucap pria yang pernah bertugas di Badan Narkotika Nasional (BNN) selama tujuh tahun ini, Senin (9/11/2015).‎

Budi mengatakan, peredaran narkoba terjadi dengan berbagai modus operandi dan berubah-ubah. Peredaran narkoba di manapun termasuk di dalam lapas, kata Budi, menjadi tantangan bagi aparat penegak hukum. 

Maka, perlu adanya koordinasi dan kerjasama yang baik dari berbagai pihak terkait, untuk mengatasi setiap permasalahan hukum yang terjadi terkait permasalahan narkoba. 

Baca Juga : Diganggu Hantu Saat Karantina, Pemudik dari Italia Ini Melarikan Diri

Lebih lanjut, Budi menjelaskan perlu adanya jalinan kerjasama yang baik antar lembaga di internal maupun eksternal, seperti Badan Narkotika Nasional (BNN) kota dan kabupaten. "Kita akan bekerjasama dengan BNN Provinsi supaya bisa menuntaskan peredaran (narkoba)," katanya. (*)


Topik

Peristiwa Napi Narkoba BNN


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Ferry Agusta Satrio

Editor

Redaksi