Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pemerintahan

Sunaedy Kembali Menjabat Direktur Perumdam Among Tirto Kota Batu, Kok Bisa?

Penulis : Irsya Richa - Editor : A Yahya

03 - Jan - 2020, 19:55

Sunaedy mengucapkan sumpah janji yang dipimpin oleh Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko di Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko di Graha Pancasila, Balai Kota Among Tani, Jumat (3/1/2020). (Foto: Irsya Richa/MalangTIMES)
Sunaedy mengucapkan sumpah janji yang dipimpin oleh Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko di Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko di Graha Pancasila, Balai Kota Among Tani, Jumat (3/1/2020). (Foto: Irsya Richa/MalangTIMES)

MALANGTIMES - Sunaedy resmi diangkat kembali menjadi Direktur Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Among Tirto Kota Batu masa jabatan 2020-2025. Pengangkatan Sunaedy itu langsung dilakukan oleh Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko di Graha Pancasila, Balai Kota Among Tani, Jumat (3/1/2020).

Baca Juga : Jokowi Minta Pemda Pangkas Belanja yang Tidak Prioritas untuk Penanganan Covid-19

Kok bisa? Ya Sokek sapaan akrab Sunaedy ini ternyata mampu memberikan keuntungan pada Perumdam Among Tirto Kota Batu pada periode sebelumnya. 

Berbeda dengan sebelumnya, jika dulu harus mengikuti seleksi dan uji kelayakan, kali ini Sokek langsung diberi Surat Keterangan pengangkatan sebagai Direktur Perumdam Among Tirto Kota Batu masa jabatan 2020-2025.

Hal ini mengacu pada Peraturan Pemerintah Nomor 54 tahun 2017 tentang Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). Pasal 58 memang menyaratkan adanya seleksi dan uji kelayakan, namun pada pasal selanjutnya (Pasal 59) menyebutkan untuk ketentuan mengenai seleksi sebagaimana dimaksud dalam Pasal 58 tidak berlaku bagi pengangkatan kembali anggota Direksi yang dinilai mampu melaksanakan tugas dengan baik selama masa jabatannya. Dalam hal ini anggota Direksi diangkat kembali.

Ya karena alasan itulah Sokek diangkat dan dipercaya kembali memimpin Perumdam Among Tirto Kota Batu. “Pak direktur ini kembali menjabat karena prestasinya dan mampu memberikan keuntungan dalam Perumdam Among Tirto Kota Batu,” ungkap Dewanti usai melantik.

Baca Juga : Turut Terdampak Covid-19, Pembangunan Rest Area Terminal Madyopuro Ditunda

“Selamat untuk diberikannya jabatan kembali. Semoga bisa memberikan kepercayaan kepada masyarakat dan bisa memberikan prestasinya kembali,” harap dewanti

Sedang dalam pelantikan tersebut juga dihadiri oleh Wakil Wali Kota Batu Punjul Santoso, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Batu AKBP Mudawaroh, Wakil Ketua II DPRD Kota Batu Heli Suyanto, kepala Organisasi Perangkat Daerah dan sebagainya. 


Topik

Pemerintahan batu berita-batu Perumdam-Among-Tirto-Kota-Batu Sunaedy Wali-Kota-Batu Dewanti-Rumpoko


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Irsya Richa

Editor

A Yahya