Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Gaya

Sayur Segar Jadi Kreasi Gaun, Hmmm... Bisa Dimakan Nggak Ya?

Penulis : Arifina Cahyati Firdausi - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

23 - Oct - 2019, 08:08

Kreasi baju dari bahan sayuran segar karya Sung Yeon Ju. (Foto: Istimewa)
Kreasi baju dari bahan sayuran segar karya Sung Yeon Ju. (Foto: Istimewa)

MALANGTIMES - Beragam kreasi fashion kini semakin berlomba menghadirkan nuansa unik dan nyentrik kepada penikmatnya. Tak ayal, hal itu membuat para desainer fashion saling berlomba untuk membuat karya-karya baru yang dapat memikat konsumennya.

Nah, salah satunya kreasi gaun karya seniman asal Korea Sung Yeon Ju. Entah apa yang ada di dalam ide kreatifnya, hasil karya gaun yang dibuatnya terbuat dari bahan dasar sayuran segar.

Baca Juga : Fashion Hijab Wud Hadirkan Koleksi Baru, Pertahankan Bisnis Saat Pandemi Covid-19

Sayuran berupa kubis merah, tomat, bawang merah, wortel, sawi,  akar lotus, dan masih banyak lagi dia ubah menjadi berbagai bentuk pakaian cantik yang unik serta memiliki nilai seni tinggi.

Dilansir dari berbagai sumber, seni pakaian yang dibuat Sung Yeon Ju tersebut dinamakan wearable food. Proyek buatannya ini sebenarnya juga sudah dimulai sejak dua tahun lalu tapi masih terus berlanjut hingga saat ini.

Untuk membuat satu karya saja, kabarnya Sung Yeon Ju mengombinasikan berbagai material dengan aneka teknik. Sehingga ia dapat menciptakan berbagai bentuk dan pola yang diinginkan dalam bentuk gaunnya.

Melalui karya seninya ini, ia ingin mengungkapkan bahwa inti dari suatu pakaian dan makanan seolah bisa ditafsirkan dengan hal lain. Setiap elemen dirasakannya tidak memenuhi peran sendiri dan masing-masing menunjukkan peran yang bertentangan.

Baca Juga : Sarung Tangan Mirip Kulit Manusia Bisa Cegah Covid-19? Unik atau Seram Ya?

Hmmm ... bagaimana menurut Anda pecinta fashion? Tertarik untuk memakai gaun "sayuran" itu?


Topik

Gaya gaun-dari-sayur kreasi-baju-dari-sayuran kreasi-unik-fashion seniman-asal-korea Sung-Yeon-Ju


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Arifina Cahyati Firdausi

Editor

Sri Kurnia Mahiruni