Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Wisata

Pesona Wisata Legendaris Taman Rekreasi Selecta di Kota Batu

Penulis : Irsya Richa - Editor : A Yahya

23 - Jul - 2019, 19:44

Salah satu wisatawan saat berswafoto di taman bunga Taman Rekreasi Selecta di Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji. (Foto: Irsya Richa/MalangTIMES)
Salah satu wisatawan saat berswafoto di taman bunga Taman Rekreasi Selecta di Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji. (Foto: Irsya Richa/MalangTIMES)

MALANGTIMES - Taman Rekreasi Selecta di Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji merupakan salah satu daya tarik wisata di Kota Batu, yang juga menjadi primadona bagi wisatawan dari berbagai daerah di Indonesia maupun Mancanegara. Karena itu, Selecta menjadi salah satu perwakilan yang  diikutsertakan dalam ajang Anugerah Wisata Jawa Timur 2019.

Dinas Pariwisata Kota Batu memilih Taman rekreasi ini menjadi salah satu perwakilan lantaran tempat wisata ini sukses dalam pemberdayaan masyarakatnya. Kepemilikan objek wisata Taman Rekreasi Selecta berupa saham ini dipegang oleh ribuan masyarakat di sekitar lokasi.

Baca Juga : Curhat Pelaku Pariwisata ke Menteri Pariwisata Wishnutama, Seperti Apa ?

Kurang lebih ada 1.110 orang yang memiliki saham dari 5 ribu lembar saham. Selain itu pekerja yang ada di sana 90 persen dari Kecamatan Bumiaji. “Selecta tempat wisata pemberdayaan yang bagus. Di sana juga masyarakat sekitar punya saham di sana,” ungkap Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata Kota Batu, Imam Suryono. 

Ia menambahkan alasan Dinas Pariwisata Kota Batu memilih Selecta karena beberapa faktor tersebut. “Selecta juga sukses mengajak warganya di sana memberikan tambahan penghasilan masyarakat. Perekonomian bertambah juga karena hadirnya wisata ini,” imbuhnya.

Selain itu Taman Rekreasi Selecta merupakan salah satu Tempat Wisata Legendaris di Kota Batu. Apalagi wisata ini sudah ada sejak zaman penjajahan.

Dengan luas area sekitar 18 hektare memiliki hamparan Taman Bunga yang luas dan indah. Ada bunga hortensia, selvia, kana, dan sebagainya.

Agar bisa memandangi taman ini dari ketinggian wisatawan bisa memanjakan mata sambil berolahraga dengan menaiki wahana sky bike. Untuk menikmati wahana ini, penguncung cukup merogoh kocek Rp 20 ribu untuk dua orang. 

Lalu disana juga ada beragam wahana water park, kolam renang dengan air sumbernya, wahana outbound, flying fox, family coaster, 4D Cinema, sepeda air, arena kuda, dan sebagainya.

Baca Juga : Penutupan Tempat Wisata dan Hiburan di Kota Batu Diperpanjang sampai 21 April

Sementara itu Direktur Selecta Samuel Rusdi menambahkan selain wahana tersebut juga terdapat penginapan. Penginapan Bima Sakti punya nilai sejarah yang kuat. Pada tahun 1956 Presiden RI pertama Soekarno pernah singgah di Selecta. Hal ini juga menjadi daya tarik dari Selecta.

Tidak hanya itu saja, setiap tahunnya Selecta mampu menyumbangkan pengunjung yang cukup banyak. Jumlahnya tembus satu juta  pengunjung untuk Kota Batu. “Setiap tahun target pengunjung kami selalu melampaui. Karena memang yang ke sini mereka yang sudah datang ke sini lagi,” kata Samuel. 

Seperti pada tahun 2018 lalu dari target 1 juta pengunjung tembus hingga 1,2 juta wisatawan. Karena beberapa faktor tersebut Selecta menjadi salah satu wisata yang mewakili Kota Batu dalam Anugerah Wisata Jawa Timur. 


Topik

Wisata malang berita-malang Taman-Rekreasi-Selecta Kepala-Dinas-Pariwisata-Kota-Batu primadona-bagi-wisatawan-dari-berbagai-daerah-di-Indonesia-maupun-Mancanegara


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Irsya Richa

Editor

A Yahya