Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Hiburan, Budaya dan Seni

Libur Lebaran Ingin Bersantai di Rumah? Nonton Saja Deretan Drama Korea yang Tayang Juni

Penulis : Arifina Cahyati Firdausi - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

03 - Jun - 2019, 15:45

Salah satu poster drama korea Arthdal Chronicles. (Foto: Istimewa)
Salah satu poster drama korea Arthdal Chronicles. (Foto: Istimewa)

MALANGTIMES - Tidak melulu keluar rumah, menikmati masa libur Lebaran juga bisa dengan bersantai. Bagi kalian yang masih belum punya rencana saat mengisi hari libur, tonton saja drama Korea ini.

Deretan tontonan drama yang tayang di awal bulan Juni ini bakal menemani para fans korea di hari libur Idul Fitri. Berikut ulasannya!

1. Arthdal Chronicles

Jika biasanya menonton drama Korea bergenre romance, crime, atau detective, di awal bulan Juni ada yang berbeda. Film ini mengambil setting pada zaman Arthdal kuno.

Drama ini bercerita tentang Eun-Sum (Song Joong-Ki), yang ditakdirkan membawa bencana ke Arthdal. Kemudian ada juga Tan-Ya (Kim Ji-Won) yang memiliki nasib sama dengan Eun-Sum. Tapi dia adalah penerus Suku Wahan yang mengalami kesulitan dan berambisi untuk jadi politikus. Seperti apa ya kisah mereka?

2. Perfume

Usai menanggalkan The Last Empress belum lama ini, Shin Sung Rok bakal mengobati kangen pecinta drama korea kembali. Ya, karena dia akan mengisi peran dalam drama Perfume yang mulai tayang pada 3 Juni mendatang.

Drama ini menceritakan sesosok wanita paro baya Min Jae-Hee (Ha Jae-Suk) yang mengalami kehancuran dalam membina rumah tangga. Namun berkat parfum misterius, penampilannya bak wanita muda yang cantik.

Ia bahkan menjadi model, yang mempertemukan dengan Seo Yi-Di (Shi Sung-Rok), seorang perancang busana sukses namun juga kejam. Penasaran kan apa yang bakal terjadi di antara mereka berdua ya?

3. Search: WWW

Drama Korea yang satu ini bakal mulai tayang di tvN pada 5 Juni mendatang. Search: WWW ini bercerita tentang kehidupan Bae Ta-Mi (Im Soo Jung), direktur sebuah perusaah portal web yang sukses, dan seorang komposer hebat usia 20 tahunan  Park Mo-Gun (Jang Ki Yong). Kisah keduanya akan bermula dari pertemuan mereka di di arcade. Dari lawan yang kompetitif, berujung jadi jatuh cinta asyik ya..

4. Aide

Usai bermain dalam drama Tomorrow With You pada 2017 silam, Shin Min Ah kekasih kembali menunjukan aktingnya lewat drama politik berjudul Aide. Drama ini akan menceritakan tentang Jang Tae Joon (Lee Jung Jae), seorang yang memiliki ambisi tinggi di parlemen, serta Kang Sun Young (Shin Min Ah) anggota parlemen muda, di mana atasannya merupakan pesaing dari Jang Tae Joon.

Drama yang juga dibintangi oleh aktor kawakan Lee Jung Jae ini rencananya akan tayang pada 14 Juni mendatang. Pecinta genre politik tidak boleh melewatkan drama ini!


Topik

Hiburan, Budaya dan Seni libur-lebaran Deretan-Drama-Korea rekomendasi-Drama-Korea hari-libur-Idul-Fitri


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Arifina Cahyati Firdausi

Editor

Sri Kurnia Mahiruni