Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Viral Video Kekerasan Pada Anak, Wali Kota : Itu Mencoreng Nama Baik Malang

Penulis : Nurlayla Ratri - Editor : A Yahya

28 - Mar - 2019, 20:36

Wali Kota Malang Sutiaji (foto: Imarotul Izzah/Malang Times)
Wali Kota Malang Sutiaji (foto: Imarotul Izzah/Malang Times)

MALANGTIMES - Tersebarnya video yang menampilkan tindak kekerasan pada anak yang disebut-sebut berlangsung di Kota Malang menimbulkan keprihatinan banyak pihak. Wali Kota Malang Sutiaji bahkan menyebut tindakan tersebut mencoreng nama baik Malang. 

Sutiaji menyebut pihak Pemerintah Kota (Pemkot) Malang tidak akan tinggal diam. Dia pun memberikan tanggapan terkait viralnya video tersebut. "Saya baru dapat laporan (video kekerasan pada anak itu) tadi pagi. Apapun bentuknya, saya tidak setuju dengan apa yang terjadi," tegasnya. 

Baca Juga : Aksi Tak Terpuji Bule di Bali, Pandemi Covid-19 Malah Party

Baca Juga : Viral, Siswi SD Diperlakukan Kasar dan Didorong dari Mobil hingga Tersungkur ke Aspal Jalan Bandung Kota Malang

Menurutnya, tindakan tersebut tidak dibenarkan dalam norma atau hukum apapun. Selain itu, viralnya video tersebut juga berimbas negatif pada nama baik Kota Malang. "Kita sudah mendapat predikat Kota Layak Anak. Apapun bentuknya (kekerasan itu) dari mana dan siapapun karena itu (terjadi) di Malang, itu mencoreng nama Malang," sesalnya. 

Lebih lanjut, pihaknya juga akan berkoordinasi dengan aparat penegak hukum dan dinas-dinas terkait. "Saya belum konfirmasi pada Polres Malang Kota, tapi kami akan telusuri dan tentu nanti ada tindak lanjut," sebutnya. Dia pun mengimbau agar warga yang memiliki informasi atas kejadian tersebut bersikap pro aktif dan melapor. 

Seperti diberitakan sebelumnya, warganet dihebohkan oleh sebuah video berdurasi 1 menit 19 detik. Video tersebut menunjukkan seorang perempuan dewasa memaksa anak-anak berseragam sekolah dasar (SD) untuk keluar dari mobil. Tampak sang anak berulang kali merangsek masuk ke dalam mobil tetapi didorong keluar hingga jatuh di aspal. 

Potongan gambar yang memperlihatkan sosok wanita yang mendorong siswi SD dengan kasar (ist)
Potongan gambar yang memperlihatkan sosok wanita yang mendorong siswi SD dengan kasar (ist)

Pada awal video, perempuan dewasa tersebut melempar tas dan mendorong anak perempuan itu keluar mobil. Anak tersebut berusaha masuk kembali ke dalam mobil. Namun, perempuan dewasa itu malah mendorong anak itu hingga keluar dari mobil dan berusaha menarik jilbab. Sang anak yang kembali memaksa masuk, didorong keluar hingga terjatuh sambil berpegangan pintu mobil. 

Baca Juga : Aksi Tak Terpuji Bule di Bali, Pandemi Covid-19 Malah Party

Video tersebut direkam sekitar beberapa meter dari lokasi kejadian di ruas Jalan Bandung. Diduga, merekamnya dari dalam mobil. Sampai saat ini, masih belum diketahui siapa yang merekam dan identitas yang ada di dalam video itu. 


Topik

Peristiwa Video-Kekerasan-Pada-Anak Wali-Kota-Malang Sutiaji viral-video-kekerasan


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Nurlayla Ratri

Editor

A Yahya