Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Hadapi Globalisasi, IARMI Menggelar Diskusi Wawasan Kebangsaan

Penulis : Imadudin Muhammad (MG1) - Editor : Redaksi

29 - Aug - 2015, 16:09

Foto: imadudin/malangtimes
Foto: imadudin/malangtimes

MALANGTIMES - Ikatan Alumni Resimen Mahasiswa (IARMI) Kota Malang, bersama Khusus Kader Pimpinan (Suskapim) Menwa, angkatan 12, menggelar Diskusi Nasional Kebangsaan sebagai salah satu upaya meningkatkan wawasan kebangsaan generasi muda, di Gedung Rektorat UM, Sabtu (30/8/2015).

Baca Juga : Hari ke 2 Proses Pencarian Pendaki Hilang karena Kesurupan, Puluhan Personel Dikerahkan

Dalam kegiatan itu, IARMI mensosialisasikan tentang pentingnya wawasan kebangsaan bagi generasi muda. Dalam kegiatan itu, terdapat 140 peserta yang terdiri dari 14 Perguruan Tinggi Kota Malang, Pramuka, dan Ormas seperti Forum Komunikasi Putra-Putri Purnawirawan TNI/Polri (FKPPI), Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Pemuda Pancamarga, Putra-Putri Trip, dan Instansi Pemerintah.

Menurut Ketua Pelaksana Sudigdo Hidayat, generasi muda harus meningkatkan wawasan kebangsaannya. Hal ini dikarena generasi muda akan mengahadapi globalisasi, untuk itu perbaikan kualitas pendidikan melalui penanam rasa kebangsaan perlu dilakukan.

"Acara ini merupakan upaya rangka bela negara, dengan lebih mempersiapkan generasi muda Indonesia sebagai negara maritim di era global," kata Digdo.

Baca Juga : HMI Kisip Brawijaya Salurkan Bantuan APD dan Handsanitizer ke RS Saiful Anwar

Selain itu tambahnya, sosialisasi ini diaharapkan mampu membentuk peran generasi muda di masa depan, sebagai bagian yang menjaga NKRI. (*) 


Topik

Peristiwa Ikatan-Alumni-Resimen-Mahasiswa-Kota-Malang


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Imadudin Muhammad (MG1)

Editor

Redaksi