Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Gara-Gara Korsleting Listrik 2 Rumah di Karangploso Dilalap Si Jago Merah

Penulis : Irsya Richa - Editor : Lazuardi Firdaus

26 - Oct - 2018, 14:51

Petugas saat memadamkan kebakaran di Desa Tegalgondo, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang yang dilalap si jago merah, Jumat (26/10/2018). (Foto: istimewa)
Petugas saat memadamkan kebakaran di Desa Tegalgondo, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang yang dilalap si jago merah, Jumat (26/10/2018). (Foto: istimewa)

MALANGTIMES - Dua rumah milik warga Desa Tegalgondo, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang dilalap si jago merah, Jumat (26/10/2018). Kebakaran itu terjadi karena dipicu oleh hubungan arus pendek atau korsleting aliran listrik.

Baca Juga : Tiga Tenaga Kesehatan Positif Covid-19 di Kota Malang Sembuh

Da’i saksi mata mengatakan bahwa mulanya melihat asap muncul dari belakang rumah tersebut. Lalu mendengar suara dentuman yang diduga dari aliran listrik yang terbakar.

Mengetahui hal tersebut membuatnya sempat ingin membantu memadamkan api secara manual. Tetapi karena kondisi api membesar akhinya memilih untuk berteriak kepada terangga sekitar lokasi untuk mencari bantuan.

“Saya awalnya tahu mau langsung bertindak memadamkan. Tapi kok bara api mulai besar, sehingga saya memilih untuk meminta bantuan ke tetangga,” ujar Da’i.

Mengetahui informasi tersebut lima unit mobil pemadam kebakaran pun dikerahkan dari Dinas Penanggulangan Kebakaran (DPK) Kota Batu dan Kabupaten Malang. Pemadaman kebakaran itu berlangsung selama satu jam hingga akhirnya berhasil memadamkan api.  

Hanya saja kondisi ke dua rumah itu saat ini bagian atapnya habis dilalap di jago merah. Lalu bagian belakang rumah ke duanya cukup parah terbakar.  

Baca Juga : Tanggap Covid-19, Fraksi PKS DPRD Kota Malang Bagikan Ratusan APD ke Petugas Medis

Dalam kejadian yang menelan dua rumah itu tidak ada korban jiwa. Hanya saja kerugian materi kurang lebih hingga ratusan juta.

Kepala Bidang Kabid Operasional Kebakaran Santoso Wardoyo DPK Kota Batu menambahkan, jika DPK Kota Batu juga ikut terjun membantu memadamkan kebakaran. Mobil yang dikerahkan dua mobil pompa dan satu mobil supplay.

“Saat terjadi kebakaran di Kecamatan Karangploso tadi kami terjunkan satu mobil supplay baru dan dua mobil pompa,” ujar Santoso.


Topik

Peristiwa berita-batu Korsleting-Listrik 2-Rumah-di-Karangploso Dilalap-Si-Jago-Merah korsleting-aliran-listrik


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Irsya Richa

Editor

Lazuardi Firdaus