Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Mangkir dari Panggilan Polisi, Ahmad Dhani Ternyata "Sibuk" Lakukan Ini

Penulis : Nurlayla Ratri - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

24 - Oct - 2018, 08:36

Tangkapan layar akun Instagram official milik Mulan Jameela yang mengabadikan kegiatan Ahmad Dhani. (Foto: Dokumen MalangTIMES)
Tangkapan layar akun Instagram official milik Mulan Jameela yang mengabadikan kegiatan Ahmad Dhani. (Foto: Dokumen MalangTIMES)

MALANGTIMES - Musisi Ahmad Dhani Prasetyo mangkir dari panggilan penyidik Polda Jatim. Seharusnya pria yang juga politikus itu kemarin (23/10/2018) diperiksa atas kasus dugaan penipuan investasi. Alih-alih memenuhi panggilan kepolisian, Ahmad Dhani malah asyik bermain musik dengan salah satu putrinya.

Baca Juga : 10 Daerah Resmi Dapat Persetujuan Terapkan PSBB

Hal tersebut terlihat dari akun Instagram official milik Mulan Jameela, yakni @mulanjameela1, sekitar 8 jam yang lalu dari pukul 07.29 WIB hari ini (24/10/2018). Video itu ditampilkan dalam fitur IG Story di sela-sela rekaman aktivitas Mulan yang tengah menjadi salah satu model peragaan busana dalam ajang Jakarta Fashion Week.

Baca Juga : Pelapor Pentolan Dewa 19 Ahmad Dhani Kini Diperiksa KPK, Ada Apa?

Tampak Ahmad Dhani tengah berada di belakang putrinya yang memainkan drum. Dia menyanyikan lagu We Will Rock You yang dipopulerkan grup rock Queen. Terlihat berada di sebuah studio, Mulan juga menandai akun suaminya, yakni @ahmaddhaniprast, dalam unggahan itu. 

Mangkirnya Dhani dalam panggilan pemeriksaan tim penyidik diklarifikasi oleh Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung Mangera kepada awak media. Barung mengungkapkan bahwa musisi asal Surabaya itu dipanggil sejak Selasa kemarin terkait laporan dugaan penipuan utang piutang. 

Baca Juga : Viral! Mobil Jenazah Terjebak Lumpur Usai Pemakaman Pasien Covid-19

Baca Juga : Polda Jatim Ancam Tangkap Paksa Ahmad Dhani

Diberitakan sebelumnya, pentolan band Dewa 19 itu dilaporkan oleh pengusaha asal Kabupaten Malang Moh. Zaini Ilyas. Menurut Barung, yang datang memenuhi panggilan adalah kuasa hukumnya. "Pengacaranya memberitahukan yang bersangkutan tidak bisa hadir. Minta penundaan sampai Rabu (24/10/2018) dengan alasan akan naik kereta api, sehubungan dengan kegiatannya," urai Barung. (*)


Topik

Peristiwa Ahmad-Dhani Ahmad-Dhani-Mangkir-dari-Panggilan-Polisi kasus-dugaan-penipuan-investasi Moh.-Zaini-Ilyas


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Nurlayla Ratri

Editor

Sri Kurnia Mahiruni