Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pemerintahan

Pemkot Batu Butuh 236 CPNS, Paling Banyak Guru Kelas Sebanyak 77 Orang

Penulis : Irsya Richa - Editor : Lazuardi Firdaus

24 - Sep - 2018, 18:02

Ilustrasi
Ilustrasi

MALANGTIMES - Bagi yang tertarik mengikuti Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kota Batu, ada peluang banyak untuk formasi guru kelas. Totalnya ada 77 guru kelas yang dibutuhkan di 77 sekolah di Kota Batu.

Baca Juga : Pandemi Covid-19, Revitalisasi Pasar Bunulrejo Dibatalkan

Tahun 2018 ini pemkot Batu mencari tenaga CPNS sebanyak 236 orang. Rinciannya yang meliputi empat kategori yakni tenaga kesehatan sebanyak 36 orang. Untuk tenaga guru sebanyak 181 orang, tenaga honorer eks K2 membutuhkan 7 orang dan tenaga teknis sejumlah 12 orang. 

“Tetapi memang yang terbanyak itu dibutuhkan untuk kategori pendidikan. Karena yang pensiun sudah banyak, sebab sudah lama Pemkot Batu tidak membuka rekruitment CPNS,” ujar Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko. 

Ia menjelaskan memang guru kelas sangat dibutuhkan, karena saat ini kekurangan guru kelas. Sehingga kita mendata dimana saja yang punya kekurangan guru kelas. “Guru kelas sangat kita butuhan sekali. Ya supaya fokus pada kelas tersebut,” imbuh Dewanti. 

Dari 181 tenaga guru yang dibutuhkan itu ada 16 mata pelajaran yang dicari. Untuk guru kelas paling banyak dibutuhkan yakni 77 orang. Guru agama Budha ahli pertama 1 kuota. Guru agama Hindu ahli pertama 1 kuota. Guru agama Islam ahli pertama sebanyak 28 kuota. Guru agama Katolik ahli pertama untuk 4 kuota.

Lalu guru Bahasa Indonesia ahli pertama dibutuhkan 9 kuota. Bahasa Inggris untuk 4 kuota. Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) ahli pertama sebanyak 7 kuota. Sama juga dengan IPA, mata pelajaran Pendidikan Kerwarganegaraan (PKN) ahli pertama membutuhkan 7 kuota. 

Lainnya Guru Prakarya ahli pertama dibutuhkan 6 kuota. Guru Seni Budaya sebanyak 8 kuota. Guru Taman Kanak-Kanak 4 kuota. Guru Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) ahli pertama sebanyak 5 orang. Guru Ilmu Pengetahuan Sosial 6 kuota. Guru Muatan Lokal ahli pertama sebanyak 6 orang. 

Baca Juga : Jamin Nasib Tenaga Kerja, Disnaker-PMTSP Kota Malang Ajukan Skema Jaring Sosial

Sedangkan 77 guru kelas yang dibutuhkan itu akan di tempatkan di SDN Sidomulyo 01 untuk 1 orang. SDN Sidomulyo 03 untuk 1 orang. SDN Sumberejo 03 untuk 1 orang. 2 orang di SDN Oro-Oro Ombo. 1 orang  SDN Temas 02, 2 orang di SDN Ngaglik 01, 2 orang untuk SDN Sisir 02, 1 orang di SDN SDN Sisir 05, 2 orang di SDN Sisir 04, 2 orang SDN Pesanggrahan 01.

Lalu 1 orang di SDN Oro-Oro Ombo 03, 1 orang di SDN Temas 01, 1 orang di SDN Sisir 06, 1 orang di SDN Sisir 03, 1 orang di SDN Ngaglik 02, 2 orang di SDN Ngaglik 04, 2 orang di SDN Oro-Oro Ombo, 2 orang di SDN Sumberejo 02, 3 orang di SDN Giripurno 01, 2 orang di SDN Pandanrejo 01, 2 orang di SDN Bulukerto 02, 2 orang di SDN Tulungrejo 04, 2 orang di SDN Tulungrejo 02, 1 orang di SDN Tulungrejo 01, 1 orang di SDN Gunungsari 03.

Lainnya 1 orang di SDN Giripurno 02, 2 orang di SDN Bulukerto 01, 1 orang di SDN Gunungsari 01, 1 orang di SDN Bumiaji 02, 2 orang di SDN Bumiaji 01, 2 orang di SDN Tulungrejo 03, 2 orang di SDN Sumbergondo 01, 2 orang di Sumbergondo 01, 2 orang di SDN Tulungrejo 01, 2 orang di SDN Pandanrejo 02, 2 ornag di SDN Giripurno 03, 2 orang di SDN Gunungsari 04.

Dan 1 orang di SDN Dadaprejo 02, 2 orang di SDN Mojorejo 02, 1 orang di SDN Tlekung 02, 1 orang di SDN Junrejo 1, 1 orang di SDN Beji 01, 1 orang di SDN Beji 02, 4 orang di SDN Torongrejo 01, 1 orang di SDN Tlekung 01, 1 orang di SDN Pendem 02, 2 orang di SDN Pendem 01, 1 orang di SDN Junrejo 02, dan 2 orang di SDN Torongrejo 02. 


Topik

Pemerintahan Pemkot-Batu Butuh-236-CPNS Calon-Pegawai-Negeri-Sipil kota-batu


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Irsya Richa

Editor

Lazuardi Firdaus