Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pendidikan

UB Bikin Mobil Listrik Cerdas Ramah Lingkungan, Navigasinya Dikendalikan HP

Penulis : Imarotul Izzah - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

21 - Sep - 2018, 07:33

Smart Electric Vehicle (SEV) Electronic-Kart (E-Kart), kendaraan listrik ramah lingkungan karya Teknik Elektro Universitas Brawijaya. (imarotul izzah)
Smart Electric Vehicle (SEV) Electronic-Kart (E-Kart), kendaraan listrik ramah lingkungan karya Teknik Elektro Universitas Brawijaya. (imarotul izzah)

MALANGTIMES - Mobil listrik cerdas berhasil dikembangkan kelompok penelitian Jurusan Teknik Elektro Universitas Brawijaya (UB) Malang. Kendaraan tersebut dinamakan SEV (Smart Electric Vehicle) E-Kart (Electronic-Kart).


Penelitian kendaraan itu dilakukan sejak 2015 lalu. Penelitian melibatkan beberapa dosen teknik elektro, yaitu Eka Maulana, Fakhry Hario, Raden Arief Setyawan, Sholeh Hadi Pramono, Waru Djuriatno, dan Wijono. Para dosen ini dibantu beberapa mahasiswa.

Baca Juga : Lewat Video Edukasi Bertema Lingkungan, Dua Mahasiswa Unikama Sabet Juara 1 Dalam Ajang ELCCO


SEV E-Kart sendiri menggunakan sistem penggerak motor listrik bertenaga 12 PK dengan tegangan 72-84 volt dari baterai lithium. “Ini merupakan langkah awal untuk sistem transportasi yang hemat energi dan ramah lingkungan,” ujar salah satu peneliti, Eka Maulana.


Untuk mengatasi keterbatasan kemampuan penyimpanan sumber energi listrik, SEV E-Kar menggunakan advance battery dan storage technology. Kedua sumber energi listrik itu dirancang khusus agar mobil mampu mencapai ratusan kilometer dalam sekali jalan.

Eka menjelaskan, penelitian mereka menggunakan dana penelitian BOPTN (Bantuan Operasional Perguruan Tinggi Negeri). Untuk saat ini, tim peneliti sedang mengembangkan sistem navigasi cerdas. “Saat ini tim peneliti masih mengembangkan sistem navigasi cerdas serta pengendalian dan monitoring secara wireless melalui smartphone berbasis android,” ungkap Sholeh Hadi Pramono, salah satu peneliti. (*)

 

 


Topik

Pendidikan SEV-(Smart-Electric-Vehicle) E-Kart-(Electronic-Kart) Jurusan-Teknik-Elektro-Universitas-Brawijaya-(UB)-Malang


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Imarotul Izzah

Editor

Sri Kurnia Mahiruni