JATIMTIMES - BPJS Ketenagakerjaan terus berupaya memperluas cakupan kepesertaan di seluruh wilayah Indonesia. Di Kabupaten Banyuwangi, BPJS Ketenagakerjaan menyelenggarakan sosialisasi dengan menyasar Asosiasi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Sekar Wangi dan AKRAB.
Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan dalam rangka memperluas perlindungan peserta pada pelaksanaan jaminan sosial ketenagakerjaan. Peserta sosialisasi diikuti oleh para pelaku UMKM di wilayah Kabupaten Banyuwangi. Hadir dalam agenda ini Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Banyuwangi beserta jajarannya.
Baca Juga : BPJS Ketenagakerjaan Tanggung Seluruh Biaya Perawatan Peserta yang Jadi Korban Plumpang
Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Banyuwangi Eneng Siti Hasanah menyampaikan, BPJS Ketenagakerjaan menargetkan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan di Kabupaten Banyuwangi dapat melindungi seluruh sektor pekerja termasuk pekerja di sektor UMKM. Pihaknya memandang UMKM mendukung pergerakan pembangunan serta perekonomian Indonesia.
“Kami berharap BPJAMSOSTEK dapat memberikan pelindungan bagi seluruh pelaku usaha mikro yang ada di Kabupaten Banyuwangi,” kata Eneng.
Eneng menambahkan, sebagai badan hukum publik pihaknya selalu berusaha memberikan edukasi kepada masyarakat terkait program serta manfaat menjadi peserta BPJAMSOSTEK.
“Kehadiran BPJAMSOSTEK guna untuk memberikan perlindungan dan rasa aman kepada seluruh peserta dalam bekerja. Baik pekerjaan formal maupun informal,” imbuhnya.
Lebih lanjut Eneng menyampaikan, dengan semakin luasnya edukasi yang diberikan kepada masyarakat, khususnya para pekerja maka akan semakin banyak pekerja yang terlindungi serta mendapatkan manfaat yang maksimal.
“Selaku badan hukum publik, BPJAMSOSTEK menyelenggarakan program jaminan kecelakaan kerja, jaminan kematian, jaminan hari tua, dan jaminan pensiun. Dan sesuai dengan Undang-undang Cipta Kerja, BPJAMSOSTEK akan mempunyai satu program baru yaitu program jaminan kehilangan pekerjaan,” pungkasnya.