Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Tukang Gali Kubur Kaget Temukan Ratusan Amunisi

Penulis : Bambang Setioko - Editor : Yunan Helmy

12 - Mar - 2023, 19:20

Ratusan amunisi yang diduga masih aktif itu diamankan di Mapolsek Plemahan. Foto : (Istimewa).
Ratusan amunisi yang diduga masih aktif itu diamankan di Mapolsek Plemahan. Foto : (Istimewa).

JATIMTIMES - Tukang gali kubur mendadak dikagetkan penemuan ratusan amunisi di tempat pemakaman umum Dusun Kaliawen Timur, Desa Ngino, Kecamatan Plemahan, Kabupaten Kediri, Minggu pagi (12/3/2023). Kini, amunisi yang diduga masih aktif itu diamankan di Mapolsek Plemahan.

Kapolsek Plemahan AKP Anwar Iskandar mengatakan berawal penemuan ratusan amunisi itu. Awalnya, Ponidi (55) warga Dusun Kaliawen Timur Desa Ngino, bersama 2 temannya berada di makam umum setempat hendak menggali kubur. 

Baca Juga : Kader PDIP Ikuti Senam Sicita, Ikon Bersejarah Tugu Pahlawan Memerah

"Karena ada orang meninggal, ketiga saksi ini sering menggali kubur. Salah satu dari ketiga saksi, yakni Ponidi tukang gali kubur menggali makam terlebih dahulu,"kata AKP Anwar. 

Pada saat awal menggali kubur, Ponidi tidak menaruh curiga. Namun ketika menggali kedalaman 30 sentimeter, Ponidi dikagetkan menemukan beberapa amunisi yang sudah berkarat dan diduga masih aktif.

"Penasaran, Ponidi kembali menggali lebih dalam. Tidak lama kemudian Ponidi menemukan satu kotak kayu yang sudah lapuk berisi ratusan amunisi. Selain itu juga ditemukan satu senjata mesin berat," terang AKP Anwar. 

Kapolsek menyampaikan, setelah menerima laporan dari perangkat desa, pihaknya langsung menuju ke lokasi kejadian. "Untuk total sekitar 200 butir lebih amunisi,"ucap AKP Anwar. 

Baca Juga : Klarifikasi KPK Soal Kabar Pegawai Terima Bingkisan dari Pemkab Demak

Diungkapkan mapolsek, atas kejadian penemuan ratusan amunisi itu, pihaknya langsung melapor ke Polres Kediri dan Brimob Kompi C Kediri. Untuk sementara ini area tempat ditemukan ratusan amunisi dilakukan garis police line. 

"Kamj menunggu dari Sat Brimob Polda Jatim untuk melakukan olah TKP. Untuk sementara ratusan amunisi yang sudah berkarat dan diduga masih aktif diamankan di Mapolsek Plemahan," kata  AKP Anwar.


Topik

Peristiwa Gali kubur amumisi temukan amunisi Kediri


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Bambang Setioko

Editor

Yunan Helmy