Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Serba Serbi

Ogah Jabat Tangan Warga, Ketua DPRD Luwu Timur Dikecam Warganet

Penulis : Mutmainah J - Editor : A Yahya

10 - Mar - 2023, 06:49

Momen Ketua DPRD Luwu Timur Aripin abaikan warga yang hendak berjabat tangan dengannya. (Foto dari @fakta.indo)
Momen Ketua DPRD Luwu Timur Aripin abaikan warga yang hendak berjabat tangan dengannya. (Foto dari @fakta.indo)

JATIMTIMES - Viral video Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Luwu Timur Aripin enggan berjabat tangan dengan warga viral di media sosial. Dengan beredarnya video itu, banyak yang beranggapan sikap Aripin dalam video itu sangat angkuh dan sombong.

Dilihat dari video yang diunggah akun Instagram @fakta.indo, terlihat Aripin sedang turun dari mobil. Pada saat itu, Aripin mengenakan setelan jas, kemudian berjalan menuju Gedung DPRD Luwu Timur.

Video viral

Tiba-tiba dari arah dalam gedung, ada seorang warga menyodorkan tangan untuk bersalaman menyambut kedatangan Aripin.

Baca Juga : KPK Beri Dukungan kepada Kemenkeu untuk Telusuri Harta Para Pejabat

Bukannya menjabat tangan itu, Aripin malah tidak menerima sambutan tersebut dan langsung melewatinya masuk ke dalam gedung.

Atas aksinya itu, banyak warganet yang mengecam sikapnya. Bahkan, ada pula warganet yang mengingatkan jika tanpa warga, Aripin bukan apa-apa.

"Sombong bener," tulis @enggar_enggaran

"Akhlak dimana bos," tulis @libadwi

"Tanpa warga, bapak gak ke pilih loh," tulis @andre.drwn.

Usai video itu viral, Aripin pun memberikan klarifikasi. Dalam klarifikasi itu, Aripin mengaku terburu-buru dan tidak memperhatikan sapaan dan jabat tangan dari warga tersebut.

Dikutip dari dprd-luwutimurkab.go.id, Aripin mengaku terburu-buru karena pada saat itu sedang berlangsung proses pengamanan menjelang Pemilihan Wakil Bupati Kabupaten Luwu Timur.

Tak hanya itu saja, Aripin juga mengaku sudah menemui warga tersebut yang diketahui bernama Arif, yang tinggal di Malili.

“Pada saat itu saya betul tidak memperhatikan sahabat saya Arif, mau berjabat tangan dengan saya kerana waktu itu saya sedang terburu-buru masuk ke gedung," ungkap Aripin.

"Terkait dengan persoalan jabat tangan sudah menjadi kebiasaan saya jika bertemu dengan warga," ungkapnya.

Profil Ketua DPRD Luwu Timur Aripin

Baca Juga : Wujudkan Pembangunan Infrastruktur Berwawasan Lingkungan, Pemkot Blitar Gelar Musrenbang Tematik

Aripin dilantik sebagai Ketua DPRD Luwu Timur pada 27 Januari 2022. Sebelumnya pada tanggal 30 Oktober 2021, Aripin juga terpilih untuk menduduki jabatan sebagai DPD II Golkar Luwu Timur untuk periode 2021-2026.

Aripin pernah dipercaya untuk menjabat sebagai Kepala Desa Bantilang, Kecamatan Towuti, Lutim selama tiga periode lamanya yakni dari 2001 sampai dengan 2018.

Pada saat menjabat sebagai kepala desa, Aripin membuat aturan untuk mewajibkan warganya menanam merica atau lada yang sampai saat ini desa tersebut menjadi salah satu lumbung merica.

Berdasarkan pengakuan dari Aripin, ia dulu pernah bertani merica dan pernah menjadi seorang pengembala kerbau.

Aripin lahir di Lambatu pada 5 Maret 1973. Ia diketahui mempunyai istri bernama Binti Mahfudhoh dan sudah dikaruniaindua orang anak.

Aripin menyelesaikan pendidikan sekolah dasar pada tahun 1986 di SDN 293 Lambatu, kemudian ia melanjutkan pendidikan sekolah menengah pertama di MTs Darul Istiqomah Maccopa pada tahun 1990.

Setelah itu, ia melanjutkan pendidikan di MA Darul Istiqomah Maccopa pada tahun 1993. Tidak cukup sampai disitu, Aripin kemudian melanjutkan pendidikannya ke IAIN Alauddin Makassar dan berhasil lulus dengan gelar S.Ag pada tahun 1998.


Topik

Serba Serbi Luwu timur Aripin viral


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Mutmainah J

Editor

A Yahya