Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Kekeringan di Singosari, BPBD Kabupaten Malang Kirim Pasokan Air

Penulis : Ronny Wicaksono (MG2) - Editor : Redaksi

05 - Aug - 2015, 07:26

Foto: nasional.news.viva.co.id
Foto: nasional.news.viva.co.id

MALANGTIMES – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang menanggapi kekeringan yang dialami warga Dusun Blandit, Desa Wonorejo, Kecamatan Singosari dengan mengirim pasokan air bersih hingga 15 ribu liter per hari.

Menurut Kepala Pelaksana (BPBD) Kabupaten Malang Hafie Lutfi, pasokan itu diminta sendiri oleh Camat Singosari Mumuk Hadi Martono. Sementara distribusi sudah dilakukan sejak Selasa (4/8/2015).

”Setiap hari kami distribusikan sebanyak tiga kali masing-masing berkapasitas 5.000 liter atau 15 ribu liter setiap hari," ucap Hafie pada Rabu (5/8/2015).

Menurut Hafie, dari delapan kecamatan yang rawan kekeringan di Kabupaten Malang, baru Kecamatan Singosari yang mengajukan permintaan distribusi air bersih.

"Kami akan terus memantau kondisi di lapangan agar kami segera bisa melakukan penanganan dengan melakukan distribusi air bersih agar warga tidak sampai antre panjang, bahkan berebut karena takut tidak kebagian," imbuhnya. (*)


Topik

Peristiwa BPBD-Kabupaten-Malang


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Ronny Wicaksono (MG2)

Editor

Redaksi