Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Abah Anton Solidkan Ulama dan Umara Kota Malang Ternyata untuk Tujuan Ini...

Penulis : Hezza Sukmasita - Editor : Heryanto

19 - Dec - 2017, 22:56

Wali Kota Malang H Moch Anton (kiri) menyampaikan sambutan dalam sarasehan yang digelar di Hotel Trio, Selasa (19/12). ( Foto: Humas Pemkot for MalangTIMES)
Wali Kota Malang H Moch Anton (kiri) menyampaikan sambutan dalam sarasehan yang digelar di Hotel Trio, Selasa (19/12). ( Foto: Humas Pemkot for MalangTIMES)

MALANGTIMES - Menjaga kondusifitas sebuah wilayah yang multikultural seperti Kota Malang memerlukan campur tangan berbagai pihak.

Baca Juga : Tiga Tenaga Kesehatan Positif Covid-19 di Kota Malang Sembuh

Sebab, keamanan daerah tidak hanya kewajiban pemimpin daerah, tapi seluruh jajaran pemerintahan dan pemuka agama. Hal ini menunjukkan perlunya membangun sinergisitas berbagai elemen untuk mewujudkan tujuan tersebut.

Demi terwujudnya kondusifitas Kota Malang yang semakin berkembang, Pemerintah Kota Malang menggelar sarasehan yang mengangkat tema "Meningkatkan Soliditas Kerjasama Ulama- Umara Dalam Amar Ma'ruf Nahi munkar Menuju Kota Malang Bermartabat" di Hotel Trio Indah, Selasa (19/12/2017).

Dalam sambutannya Wali Kota H Moch Anton menyampaikan terima ksihnya kepada seluruh peserta yang hadir. Terutama kepada pada ulama dan umara yang turut serta berperan aktif mewujudkan Kota Malang yang bermartabat. Terutama dalam menjaga stabilitas keamanan di Kota yang multi kultural ini.

"Ulama dan Umara Kota Malang punya peran penting dalam menjaga keamanan Kota Malang. Ulama juga sudah sangat membantu dan berperan aktif untuk mewujudkan Kota Malang menjadi kota yang bermartabat. Karena itu tak salah jika apresiasi serta penghargaan kita berikan pada para ulama di Kota Malang," ujar Abah.

Baca Juga : Tanggap Covid-19, Fraksi PKS DPRD Kota Malang Bagikan Ratusan APD ke Petugas Medis

Hal tersebut menurut Anton tercermin dari program-program yang telah dilakukan ulama-umara yang tergabung dalam Majelis Uama Indonesia (MUI) Kota Malang. Abah Anton juga mengucapkan terima kasih pada MUI Kota Malang, atas perannya yang turut mendukung segala program dan kebijakan Pemerintah Kota Malang.

"Kerukunan antar umat dan warga Kota Malang harus terus kita jaga melalui berbagai macam pembinaan umat yang selalu dilakukan melalui program kerja MUI" tambah Abah.

Sementara itu, KH. M. Baidowi Muslich yang juga hadir dalam pertemuan tersebut berharap agar Kota Malang beserta seluruh perangkat di dalamnya, khususnya Pemerintah Kota Malang serta TNI POLRI mampu bergandengan tangan dengan ulama dan umara untuk bersama - sama menjaga kualitas dan kuantitas umat dalam rangka mewujudkan Kota Malang yang bermartabat.


Topik

Peristiwa malang berita-malang peristiwa-malang abah-anton MUI-KOTA-MALANG


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Hezza Sukmasita

Editor

Heryanto