Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Arema

Misi Menang Singo Edan Terbentur Badai Cedera

Penulis : Hendra Saputra - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

09 - Nov - 2017, 14:29

Esteban Vizcarra yang bermain cukup bagus saat lawan Semen Padang akan absen di Stadion Segiri (kandang Borneo FC).(Hendra Saputra/MALANGTIMES)
Esteban Vizcarra yang bermain cukup bagus saat lawan Semen Padang akan absen di Stadion Segiri (kandang Borneo FC).(Hendra Saputra/MALANGTIMES)

MALANGTIMES - Arema FC akan menjalani partai terakhir Liga 1 di kandang Borneo FC, Sabtu (11/11/2017) mendatang. Sebagai partai pamungkas, Arema bertekad mengakhirinya dengan happy ending.

Sayang, ambisi membawa pulang kemenangan itu terbentur badai cedera pemain. Ada enam penain inti yang tidak bisa tampil di pengujung kompetisi ini.
Permainan maksimal tetap akan ditunjukkan penggawa Singo Edan walau banyak pemain yang absen.

Baca Juga : Jebolan Persema Punya Target Jalani Musim Kedua di Liga 1 Bersama Arema FC

Arema FC berangkat ke Samarinda dengan kekuatan 17 pemain. Rinciannya 2 kiper, 5 pemain belakang, 7 gelandang, dan 3 striker. Sedangkan enam pemain yang biasa menghiasi tim inti tak bisa ikut bersama rombongan. Mereka adalah Arthur Cunha, Esteban Viscarra, Juan Pablo Pino, Syaiful Indra, Hendro Siswanto dan Ahmet Atayev.

Meski begitu, pelatih Arema FC Joko Susilo mengatakan akan menunjukkan strategi berbeda saat melawan Borneo FC. "Sekarang kami fokuskan lawan Borneo dengan pemain yang siap dan kami akan tunjukkan yang berbeda saat bermain di sana," ujar pelatih yang akrab disapa Gethuk ini.

Walaupun dengan pemain seadanya, Gethuk berjanji akan tetap maksimal menjalani pertandingan. Dia minta kepafa seluruh skuadnya agar menganggap setiap pertandingan adalah final.

Lebih lanjut, pelatih yang sudah mengantongi lisensi A AFC tersebut akan berusaha maksimal mendapatkan poin di Stadion Segiri. "Intinya kami harus dapat poin di Borneo. Entah itu poin satu atau poin tiga, tetap harus dapat untuk menutup kompetisi ini," tukasnya.

Skuad Arema FC yang diboyong ke Stadion Segiri :

1. Utam Rusdiana
2. Dwi Kuswanto
3. Bagas Adi Nugroho
4. Johan Ahmat Farizi
5. Junda Irawan
6. Benny Wahyudi
7. Marko Kabiay
8. Hanif Sjahbandi
9. Ferry Aman Saragih
10. Dio Permana
11. Ahmad Bustomi
12. Arif Suyono
13. Dendi Santoso
14. Nasir
15. Dedik Setiawan
16. Dalmiansyah Matutu
17. Cristian Gonzales


Topik

Arema malang berita-malang arema arema-vs-borneo-fc


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Hendra Saputra

Editor

Sri Kurnia Mahiruni