Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pendidikan

Perkuat Minat Baca, Perpustakaan Kota Segera Menjelma jadi Dinas

Penulis : Anggara Sudiongko - Editor : Lazuardi Firdaus

29 - Dec - 2016, 14:35

Yudi Ismawardi, Asisten Administrasi Umum Pemkot Malang (Foto: Anggara Sudiongko/ MalangTIMES)
Yudi Ismawardi, Asisten Administrasi Umum Pemkot Malang (Foto: Anggara Sudiongko/ MalangTIMES)

MALANGTIMES - Pemerintah Kota Malang bersama Perpustakaan Kota Malang terus berupaya dalam menggelorakan minat membaca buku di Kota Malang.

Baca Juga : Dampak Covid-19, Beasiswa LPDP ke Luar Negeri Ditunda Tahun Depan

Dengan menggelar Pesta Malang Sejuta Buku 2016 di Taman Krida Budaya yang di dalamnya terdapat berbagai rangkaian acara seperti lomba membaca puisi, bedah buku dan juga basar buku yang diikuti oleh berbagai penerbit buku indie baik luar maupun dalam Kota Malang, Kamis (29/12/2016).

Asisten administrasi umum Pemkot Malang Yudi Ismawardi mengatakan, menumbuhkan minat baca memang sangat penting dalam peran serta membangun sebuah kota berkembang. Terlebih Kota Malang merupakan kota pendidikan.

"Di Jojga, perkembangan minat membaca lebih sedikit maju, kerjasama dengan masyarakat begitu bagus sehingga minat baca itu tumbuh pesat. Padahal sama-sama kota pendidikan," tandasnya.

Baca Juga : Belajar dari Rumah Lewat TVRI Mulai Hari Ini, Intip Jadwalnya Yuk!

Selain itu, Pemkot Malang dalam upayanya menggelorakan minat baca, juga telah mengubah status dari perustakaaan yang sebelumnya kantor menjadi Dinas Perpustakaan.

"Ya besok akan ada pelantikan SOTK baru, dan dengan perubahan ini lah tata kelola maupun tingkat minat membaca di Kota Malang akan lebih berkembang, dengan perubahan ini diharapkan bisa membuat strategi-strategi baru dalam upaya peningkatan minat baca," tutupnya.


Topik

Pendidikan Perkuat-Minat-Baca Pemkot-Malang Pesta-Malang-Sejuta-Buku-2016 Dinas-Perpustakaan


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anggara Sudiongko

Editor

Lazuardi Firdaus