MALANGTIMES - Bagi mahasiswa yang hidup merantau harus berusaha menghindari masalah sekecil apapun hingga lulus kuliah.
Bagaimana tidak, mengurusi urusan kuliah saja sudah memusingkan apalagi harus berhadapan dengan masalah lain di luar itu.
Baca Juga : Galau Ingat Mantan dan Kuliah Belum Tuntas, Baca Kutipan Kocak Mahasiswa Malang Ini
Sementara, mereka juga harus hidup bermasyarakat. Seperti mahasiswa yang hidup bersama di kos-kosan atau asrama.
Hidup bersama bukanlah perkara mudah dan hal yang sepele.
Sering sepele menjadi masalah besar di kos-kosan, seperti teman sekamar tidak bisa kompromi, tetangga sebelah kamar yang menyebalkan, hingga masalah keamanan kos-kosan.
Berikut adalah beberapa tips menghindari masalah agar bisa hidup damai di kos-kosan.