Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Gelar Walimatul Khitan Putranya, Gus Lukman Bimbing Jamaah Istighotsah

Penulis : Muslimin - Editor : Redaksi

04 - Aug - 2016, 21:18

Bupati Malang, Rendra Kresna saat ramah tamah dengan Gus Lukman (Foto Muslimin/MalangTIMES)
Bupati Malang, Rendra Kresna saat ramah tamah dengan Gus Lukman (Foto Muslimin/MalangTIMES)

MALANGTIMES - Pengasuh Pondok Pesantren Bahrul Maghfiroh, KH Edy Lukman Al Karim menggelar acara Walimatul Khitan putranya, Muhammad Farhan Azzamzami, Kamis (4/8/2016).

Baca Juga : Hari ke 2 Proses Pencarian Pendaki Hilang karena Kesurupan, Puluhan Personel Dikerahkan

Gus Lukman, sapaan akrab kyai karismatik ini, menggelar acara tersebut di halaman belakang pesantren yang diasuhnya.

Pada momentum berharga untuk mendoakan putra tercintanya ini, Gus Lukman mengajak para jamaahnya yang hadir untuk bersama-sama membaca istighotsah yang merupakan ijazah dari almarhum Sayyid Abbas Al Maliki, ulama kharismatik Mekah Al Mukarromah.

"Ini ijazah dari guru saya, seorang Waliyullah di Mekah, Sayyid Abbas. Sebelum wafat, beliau panggil saya dan memberi ijazah ini," tutur Gus Lukman.

Siapapun yang membaca istighotsah itu, lanjut Gus Lukman, asalkan ikhlas akan dikabulkan segala doa dan hajatnya.

Baca Juga : HMI Kisip Brawijaya Salurkan Bantuan APD dan Handsanitizer ke RS Saiful Anwar

Acara Walimatul Khitan, Muhammad Farhan Azzamzami ini berlangsung khidmat dan khusyu'.

Hadir dalam kesempatan ini para tokoh Malang Raya diantaranya Bupati Malang, Rendra Kresna, Rektor Universitas Brawijaya Malang, Prof. Dr. Mohammad Bisri, Direktur JatimTIMES, Ir. Gufron Marzuqi, para ulama dan ratusan jamaah yang merupakan para santri setia Gus Lukman.

"Kami mohon maaf, karena acara ini mendadak sehingga undangannya pun ala kadarnya. Mudah-mudahan kehadiran jenengan semua dibalas oleh Allah SWT dan dicatat sebagai amal sholeh. Amin," pungkas Gus Lukman.


Topik

Peristiwa Pondok-Pesantren Bahrul-Maghfiroh


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Muslimin

Editor

Redaksi