Hewan berkantung asli dari Australia, quokka, akhir-akhir ini menjadi trending topic di negara tersebut. Bentuknya yang lucu sangat pas dijadikan teman berfoto, hingga muncul trend ‘The Quokka Selfie’.
Saking boomingnya, situs Mashable menuliskan ‘if you haven’t taken a selfie with a quokka, you haven’t lived’, yang berarti ‘jika Anda tidak selfie dengan quokka, maka Anda belum hidup’.
Meski hewan ini berstatus ‘Vulnerable’ di daftar IUCN Red dan menangkap hewan ini merupakan tindak kejahatan, quokka ternyata tidak takut jika didekati manusia. Karena itu, ber-selfie ria dengannya tidak akan sulit didapatkan.
Wajahnya yang lucu, ekspresif dan imut membuat ‘The Quokka selfie’ menjadi trend baru di negara Kangguru tersebut. Tidak heran, hewan ini digelari sebagai hewan paling bahagia di dunia.