Kolaborasi Semarakkan Haornas Ke-42, Bank Jatim Cabang Batu Dukung FIK Run 5K 2025
Reporter
Prasetyo Lanang
Editor
Yunan Helmy
28 - Aug - 2025, 09:50
JATIMTIMES - Gelaran FIK RUN 2025 yang menjadi bagian dari Dekan Cup X FIK Universitas Negeri Malang (UM) kian dekat. Dalam event menyambut Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2025 itu, Bank Jatim Cabang Batu sebagai bank pembangunan daerah memberikan dukungan penuh.
Pemimpin Bank Jatim Cabang Batu Andri Sastrawan mengatakan, pihaknya berupaya terus berkolaborasi selaku insan perbankan dengan dunia pendidikan dan media. Selain itu, Bank Jatim Cabang Batu mendukung masyarakat untuk menanamkan semangat sportivitas, kebersamaan, dan hidup sehat lewat olahraga.
Baca Juga : Pangeran Benawa: Pewaris Pajang di Pusaran Kudus, Demak, dan Mataram
Dikatakan, sebagai insan bank, pihaknya ikut menyemarakkan Haornas. Yakni menerapkan program WLB atau work life balance untuk karyawan Bank Jatim. Andri mengatakan program itu ditujukan agar ada keseimbangan antara rutinitas pekerjaan dengan olahraga.
"Ini kolaborasi dan sinergi antara UM dengan Bank Jatim yang selama ini menjadi mitra di bidang pendidikan dengan perbankan serta media JatimTIMES yang selama ini terus memberikan dampak positif terkait pemberitaan yang relevan," jelas Andri saat dikonfirmasi, Rabu (27/8/2025).
Sebagai informasi, FIK Run 5K akan berlangsung Sabtu 13 September 2025 mulai pagi di parkiran Stadion Cakrawala, UM. Dengan tema yang diusung "Be A Champion: Run The Legacy, Rise With Energy", event ini tak hanya fokus pada kompetisi, tapi juga ingin menanamkan semangat sportivitas, kebersamaan, dan hidup sehat lewat olahraga.
Menurut Andri, FIK Run 5K sangat positif terhadap dunia olahraga. Kolaborasi tersebut diharapkan dapat meningkatkan minat masyarakat dalam berolahraga khususnya olahraga lari, kesadaran masyarakat akan pentingnya olahraga dan kesehatan.
"Kami mendukung terciptanya masyarakat yang punya sportivitas, rasa kekeluargaan, daya juang, dan rasa tanggung jawab akan kesehatan, serta membangun koneksi sosial masyarakat, lembaga pendidikan dan perbankan, khususnya Bank Jatim," jelasnya.
Baca Juga : Demo Buruh Hari Ini Batal Geruduk Istana, Fokuskan Aksi di DPR
Dikatakannya, Bank Jatim juga memiliki agenda serupa, yakni lari maraton Jconnect Run Soerabaja 10K yang akan dilaksanakan tanggal 28 September 2025. Andri menerangkan, event tersebut menjadi sebuah perayaan sehat dan penuh semangat yang menggandeng seluruh lapisan masyarakat.
"Karena lebih dari sekedar ajang olahraga. Ini adalah undangan untuk berlari bersama, mengukir energi positif, merayakan kebersamaan, dan menyatu dalam semangat," imbuhnya.



