Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Sikapi Lonjakan Harga Telur, Video Ketua DPD Perindo Kritik Menteri Direspons Ribuan Netizen

Penulis : Hezza Sukmasita - Editor : Heryanto

17 - Jul - 2018, 19:16

Screenshot video Ketua DPD Perindo Kota Malang Laili Fitriyah Liza Min Nelly
Screenshot video Ketua DPD Perindo Kota Malang Laili Fitriyah Liza Min Nelly

MALANGTIMES - Harga telur yang melambung di pasaran beberapa waktu belakangan membuat ibu rumah tangga gigit jari. Kenaikan harga telur sempat ditanggapi Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita disebabkan oleh perhelatan Piala Duna 2018.

Pernyataan yang dinilai tidak masuk akal menggelitik Ketua DPD Perindo Kota Malang Laili Fitriyah Liza Min Nelly untuk membuat video humor mengeritik Enggar. Videonya dibuat di sebuah ruangan dengan durasi 33 detik.

Baca Juga : Viral, Longsor Sukanagara Cianjur Nyaris Telan Korban Seorang Pengendara Motor

"Pak Mentri saya ini tadi baca koran sama medsos (media sosial), katanya telur ini (naik) sampean salahkan piala dunia. Maksudnya opo, Pak? Masak telor ayam mahal sampean salahkan piala dunia?Masak saya harus bertelor sendiri? Kemarin beras mahal sampean suruh tawar, saya nawar sampai mulut njedir saya dimarahi pedagang. Pak Menteri sampean ini harus punya solusi yak apa caranya biar telur murah biar masyarakat bisa makan telur" ujar Nelly dalam videonya.

Kurang lebih seperti itulah dialog tunggal yang dilakukan polutisi perempuan yang akrab disapa Nelly ini. Saat dikonformasi MALANGTIMES, Nelly menyatakan keprihatinannya sebagai rakyat melihat banyak sembako yang harganya melonjak.

"Video ini bentuk keprihatinan saya sebagai rakyat. Harga sembako melambung solusi pemerintah seperti lucu-lucuan saja. Telur adalah makanan rakyat mestinya bisa diatasi agar terjangkau bukan menyalahkan yang begini begitu," ujarnya.

Sejak beberapa hari terakhir telur ayam di pasaran mengalami kenaikan harga hingga Rp 7.000 per kilogram. Sekarang harganya mencapai Rp 28 ribu perkilo gram.

Baca Juga : Beredar Video Perampokan di Tidar, Malang, Polisi Sebut Hoaks

Video kocak yang dibuat politisi perempuan Partai Perindo ini kini telah viral dan telah ratusan kali dibagikan di berbagai media sosial.


Topik

Peristiwa Harga-Telur Video-Ketua-DPD-Perindo Laili-Fitriyah-Liza-Min-Nelly Video-Kritik-Menteri


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Hezza Sukmasita

Editor

Heryanto