Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Ekonomi

Masih Masa Tanam, Harga Bawang Merah Tetap Tinggi

Penulis : Irsya Richa - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

13 - Apr - 2018, 09:48

Bawang merah di unit sayur Pasar Besar Kota Batu. (Foto: Irsya Richa/BatuTIMES)
Bawang merah di unit sayur Pasar Besar Kota Batu. (Foto: Irsya Richa/BatuTIMES)

MALANGTIMES - Hingga saat ini harga bawang merah di pasaran masih terpantau cukup tinggi. Seperti halnya di Pasar Besar Kota Batu. Kini harganya hingga Rp 28 ribu per kilogram.

Baca Juga : Pertama Kalinya di Malang Ada Studio Apartemen Luas Harga Termurah Hanya di Kalindra

“Harganya masih tinggi di sini berkisar Rp 26 ribu sampai Rp 28 ribu. Masih bertahan dan belum turun,” ungkap Agus Yulianto, pedagang bawang merah unit sayur Pasar Besar Kota Batu, Jumat (13/4/2018).

Harga tersebut untuk jenis bawang merah Filipina yang sering kali jadi sasaran pembeli. Sebelum mencapai titik harga Rp 28 ribu, masih berkisar Rp 22 ribu. Namun tetap saja harga tersebut masih tergolong tinggi.

Agus menambahkan, bawang merah jenis Filipina ini jika berkisar harga di atas Rp 20 ribu masih tergolong tinggi. Standartnya mencapai Rp 15 ribu. Petani dan pedagang bisa dikatakan sama-sama untungnya.

“Kalau harganya masih di atas Rp 20 ribu, artinya itu masih tinggi. Kalau di bawah Rp 20 ribu, sudah lumayan karena standartnya Rp 15 ribu,” imbuhnya kepada BatuTIMES.

Di sisi lain, seperti jenis bawang merah Bali, harganya tetap tinggi sejak pertengahan Maret lalu hingga saat ini. 

Baca Juga : Tips Aman Ambil Uang di Mesin ATM Saat Pandemi Covid-19

Lalu apa yang membuat harga bawang merah merangkak naik? Ya karena keterbatasan stok. Sebab, saat ini masih banyak petani menanam bawang merah sedang masa tanam. 

“Karena stoknya terbatas, petani sekarang masih dalam proses masa tanam,” ungkap pria yang juga ketua paguyuban Unit Sayur Pasar Besar Kota Batu ini.

Tentunya dengan harga yang tinggi itu, daya jualnya pun menurun. Dalam satu hari, jika biasanya mampu menjual hingga satu kuintal bawang merah, kini Agus hanya bisa menjual hingga 70 kilogram.

“Ya kalau harganya mahal begini, kalau beli dikurangi. Misalnya biasa beli 1 kilogram,   sekarang hanya beli setengah kilogram saja,” ujarnya. Meski akan mendekati bulan puasa, ia memprediksi harga bawang merah segera turun. (*)


Topik

Ekonomi berita-batu-malang Harga-Bawang-Merah-Tetap-Tinggi Pasar-Besar-Kota-Batu


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Irsya Richa

Editor

Sri Kurnia Mahiruni