Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Infografis MalangTIMES

15 Tahun Terpisah, Pria Asal Malang Ini Curhat di Medsos Ingin Temukan Ayahnya

Penulis : Imam Syafii - Editor : Lazuardi Firdaus

09 - Apr - 2018, 19:30

Foto ayah Andre Santoso bernama Sutrisno (dilingkari merah sebelah kiri) yang belum ketemu selama 15 tahun. (foto: @Andre Santoso)
Foto ayah Andre Santoso bernama Sutrisno (dilingkari merah sebelah kiri) yang belum ketemu selama 15 tahun. (foto: @Andre Santoso)

MALANGTIMES - Semua orang pasti ingin memiliki keluarga yang utuh dan bisa berkumpul bersama. Namun berbeda dengan kisah hidup Andre Santoso. Pria asal Jalan H Ali Nasrudin RT.05 RW.02, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang ini selama 15 tahun tidak bertemu dengan sosok ayahnya. 

Akhirnya, Andre Santoso curhat dan memposting di media sosial untuk mencari ayahnya bernama Sutrisno. 

Dalam postingannya di akun Facebook @Andre Santoso menuliskan "Saudara-saudara minta tolong yang mengetahui keberadaan bapak saya Sutrisno (60 tahun) yang beralamat di Jalan H Ali Nasrudin RT.05 RW.02, Kedungkandang, Malang,".

"Karena sudah hampir 15 tahun meninggalkan keluarga dan tidak pernah pulang. Sudah saya coba cari kemana-mana tapi tidak ketemu," tulisnya.

Menurutnya ayahnya pamit kerja ke daerah Atambua, NTT. Namun setelah 2 tahun berjalan langsung miss komunikasi atau hilang kontak.

Karena itu mohon untuk saudara atau teman-teman barang kali yang mengetahui keberadaannya atau ketemu Pak Sutrisno bisa menghubungi saya di 082245642539.

Dari postingan itu, beberapa netizen berkomentar. Diantaranya @Veronika Dhiana menuliskan "Apakah benar di Atambua mana?. Karena saya ada saudara yang di Atambua. Mungkin saya pernah tahu sesama orang dari Jawa,".

@Emy Sukhaemy menuliskan "Izin saya share mas, kebetulan saya di Kupang NTT,". Kemudian, @Krizna Chukik berkomentar "Semoga cepat ketemu ya mas,".


Topik

Infografis MalangTIMES bnerita-malang Warga-Hilang Pria-Asal-Malang-Mencari-Ayahnya


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Imam Syafii

Editor

Lazuardi Firdaus