Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pemerintahan

Uji Coba Teleconference di Wagir dan Pujon Lancar, Bupati Malang Senang

Penulis : Nana - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

28 - Feb - 2018, 21:56

Bupati Malang Rendra Kresna saat uji coba teleconference di Command Center dengan camat Pujon dan Wagir, Rabu (28/02). (Boim)
Bupati Malang Rendra Kresna saat uji coba teleconference di Command Center dengan camat Pujon dan Wagir, Rabu (28/02). (Boim)

 Bupati Malang Dr H Rendra Kresna terlihat bahagia dengan hasil uji coba teleconference yang dilakukannya di ruang Command Center dengan jajarannya yang ada di wilayah Kecamatan Pujon dan Wagir. Pasalnya,  komunikasi audio-visual yang ditayangkan di layar lebar berjalan lancar  dengan hasil yang memuaskan. 

Baca Juga : Dana Perjalanan Dinas Dialihkan, Mampu Penuhi Sembako 525 Ribu KK di Kabupaten Malang

Bupati Malang yang didampingi Wakil Bupati Malang HM. Sanusi dan Dandim 0818 Letkol Inf Ferry Muzawwad memulai teleconference dengan camat dan kepala desa Pujon. Di layar Command Center terpampang wajah camat,  kades serta beberapa perangkat dengan latar Kafe Sawah Pujon. 

Rendra mengucap salam dan bertanya kepada jajarannya di Pujon. "Apa suara dan gambar saya jelas di sana,  Pak Camat, Kades?," tanya bupati yang menyabet anugerah marketer terbaik dari MarkPlus dalam bidang pariwisata ini,  Rabu (08/02). 

Camat Pujon Mulyono membalas bahwa suara dan gambar bupati sangat jelas di Pujon. Percakapan tentang Kafe Sawah Pujon pun bergulir. "Sampai saat ini wisata Kafe Sawah telah berhasil meraup 5,5 miliar rupiah tahun lalu. Kalau total dengan pendapatan warga yang terdongkrak  wisata ini, bisa sampai 10 miliar rupiah,  Pak Bupati, " lapor Mulyono. 

Di sisi kiri layar Command Center,  setelah laporan Camat dan Kades Pujon selesai,  Rendra mencoba teleconference dengan camat Wagir. 

Sama dengan di wilayah Pujon, dialog antara bupati dengan jajarannya di Wagir, yaitu Ichwanul Muslim! berjalan lancar. Hal ini membuat Rendra terlihat senang. 

Baca Juga : Ahmad Riza Patria Resmi Dilantik Wakil Gubernur Jakarta, Kerja Mulai Besok

"Artinya Command Center sudah berfungsi dengan baik.  Ini akan menjadi salah satu ikon Kabupaten Malang, " kata Rendra kepada media. 

Rendra melanjutkan,  seperti yang disampaikan Mulyono,  bahwa dengan Keberadaan Command Center,  koordinasi dan komunikasi antara Bupati dan masyarakat di perdesaan akan semakin mudah. 

"Salah satu fungsinya ya ini. Kita bisa koordinasi secara langsung,  cepat tanpa perlu ke lokasi.  Ini tentunya cukup membantu dalam proses pelayanan atau kalau ada kendala-kendala di lapangan," pungkas Rendra. (*) 


Topik

Pemerintahan berita-malang bupati-malang rendra-kresna


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Nana

Editor

Sri Kurnia Mahiruni