Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Bu Wali Kota, Apa Kabar Proyek Kereta Gantung Kota Batu

Penulis : Irsya Richa - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

25 - Jan - 2018, 21:10

ilustrasi kereta gantung (merdeka.com)
ilustrasi kereta gantung (merdeka.com)

 Apa kabar proyek gondola (kereta gantung) yang digagas di masa pemerintahan Wali Kota Batu Eddy Rumpoko dan belum sempat terealisasi? Di tangan Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko dan Wakil Wali Kota Batu Punjul Santoso, kereta gantung itu rupanya menjadi salah satu program akan menjadi prioritasnya," ucapnya..

“Saya akan meneruskan program-program yang ada sebelumnya saat bersama Pak ER. Karena sesuai dengan janji kami yakni melanjutkan program yang sudah ada dan melanjutkan,” ungkap Punjul Santoso, Kamis (25/1/2018).

Baca Juga : Ditemukan Sepatu, Kaus Kaki, Topi di Dekat Hilangnya Pendaki Gunung di Kota Batu

Punjul menjelaskan program gondola itu memang sudah direncanakan sejak tahun 2013 silam. Namun adanya beberapa kendala yang ada sehingga proyek ini harus berhenti.

“Harapan bisa mewujudkan proyek kereta gantung di bawah kepemimpinan Bu Dewanti. Karena itu, kami akan teus mengupayakan program ini agar terealisasi,” katanya. 

Beberapa kendala itu yakni mematangkan kajian studi kelayakan dan investor untuk proyek gondola. Terakhir pembahasan tentang proyek ini  terkait dengan titik-titik area yang akan dilintasi oleh kereta gantung ini.

“Untuk titik-titik daerah mana saja masih belum pasti. Tetapi kami memiliki pilihan jalur mana saja yang akan dilewati,” ucap politisi PDIP ini.

Menurut Punjul, ada dua rencana jalur kereta gantung ini, yakni jalur utara dan selatan. Jalur utara rencananya akan melintasi daerah dari kawasan Kaliwatu-Sidomulyo, Kungkuk-Sidomulyo, Kungkuk-Selecta, dan Sidomulyo Alun-Alun Kota Batu..

Baca Juga : Lari seperti Kesurupan, Pendaki Hilang di Gunung Buthak Panderman Batu

Sedangkan  jalur selatan rencananya melintasi Kusuma Agro Wisata, Beji, hingga Oro-Oro Ombo yang akan melewati sejumlah kawasan wisata Jatim Park 1 dan 2, Jatim Park 3, Batu Night Spectacular (BNS) dan pusat kota.

Anggaran untuk proyek kereta gantung kurang lebih akan menelan Rp 170 miliar. Sebelumnya Eddy Rumpoko memprediksi di tahun 2017 proyek ini bisa berjalan. “Ya kami akan terus berupaya untuk merealisasikan proyek ini agar terlaksana. Semoga kajian ini menemukan titik-titik yang tepat yang membuat investor tertarik,” tutup Punjul.


Topik

Peristiwa proyek-gondola kereta-gantung-kota-batu pemkot-batu Wali-Kota-Batu Dewanti-Rumpoko


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Irsya Richa

Editor

Sri Kurnia Mahiruni