Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Usai Sarapan Pagi di Kos Teman, Motor Mahasiswi Ini Malah Lenyap

Penulis : Anggara Sudiongko - Editor : Lazuardi Firdaus

15 - Jan - 2018, 18:53

Ilustrasi curanmor (istimewa)
Ilustrasi curanmor (istimewa)

MALANGTIMES - Seorang mahasiswI asal Probolinggo, yakni Dina.D (21) bernasib apes. Pasalnya ketika menunggu teman usai sarapan pagi di kos temannya, ia malah harus kehilangan sepeda motor miliknya, Senin  (14/1/2018).

Baca Juga : Menghilang, Satu Pendaki Gunung Panderman Ditemukan Tewas, Saksi Sebut Seperti Kesurupan

Kejadian tersebut bermula, sejak pagi sekitar pukul 07.00 wib ia keluar untuk mencari sarapan pagi. Setelah itu ia pergi ke salah satu kos temannya yang berada di Jalan M.T Hariyono Gang 15, Dinoyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, tepatnya samping RSI (Rumah Sakit Islam) Unisma karena ada janji dengan temannya.

Tiba di kos temannya, ia langsung memarkirkan sepeda motornya di dalam garasi kos tersebut. Dan saat itu, seingatnya, ia telah mengunci motor tersebut. Setelah memarkir motor, korban langsung naik ke lantai dua dimana kamar temannya berada. 

Namun karena sang teman yang ditunggu tak kunjung datang sampai siang sekitar pukul 13.00 wib, ia pun akhirnya berniat untuk pulang, karena sudah terlalu lama menunggu.

"Terus sekitar pukul 13.00 wib itu, saya niatnya mau pulang. Setelah itu saya turun, tapi motornya ternyata sudah nggak ada," jelasnya pada MalangTIMES, Senin (15/1/2018).

Tahu motornya hilang, ia langsung mencoba bertanya pada penghuni kos lainnya, namun mereka mengaku tidak mengetahui keberadaan motor korban. Setelah itu, korban langsung melaporkan kejadian tersebut kepada pihak Polsek Lowokwaru.

Baca Juga : Bantuan Dana Dampak Covid-19 Bagi Sopir di Kabupaten Malang Segera Cair

"Padahal waktu itu, juga ada motor lain yang parkir di sebelahnya. Sudah diparkir dalam kok tetap hilang, untuk motornya berjenis Beat warna putih pink, dengan plat nomor N 2023 SG," bebernya.

Sementara itu, Kapolsek Lowokwaru, Kompol Pujiyono membenarkan, bahwa memang benar sudah ada curanmor di sebuah kos di Jalan MT Haryono Gang 15 samping RSI. Dan saat ini kasusnya sudah dalam penanganan Polsek. 

"Kemarin (14/1/2018) lapornya setelah magrib, sudah kami tangani. Saat ini masih kami lakukan pendalaman," ungkapnya ketika dihubungi MalngTIMES.


Topik

Peristiwa kasus-pencurian curanmor pencurian-motor-malang


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anggara Sudiongko

Editor

Lazuardi Firdaus