Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Permudah Jual Produk Binaan, Dinsos Segera Resmikan Showroom Bisnis Februari

Penulis : Anggara Sudiongko - Editor : Lazuardi Firdaus

13 - Jan - 2017, 18:28

Ketua FKPSA Joko Nunang(kiri) dan Sekretaris Dinas Sosial Pipih Triastuti (Foto: Anggara Sudiongko/ MalangTIMES)
Ketua FKPSA Joko Nunang(kiri) dan Sekretaris Dinas Sosial Pipih Triastuti (Foto: Anggara Sudiongko/ MalangTIMES)

MALANGTIMES- Kreatifitas bisa menjadi salah satu pintu untuk memangkas masalah sosial. Menyadari hal tersebut, pada Februari mendatang Dinas Sosial Kota Malang akan meresmikan showroom yang berfungsi menampung hasil-hasil kreatifitas dari para binaannya.

Baca Juga : Tanggap Covid-19, Fraksi PKS DPRD Kota Malang Bagikan Ratusan APD ke Petugas Medis

Diantaranya yayasan- yayasan atau panti asuhan maupun desa-desa binaan Dinas Sosial dan juga masyarakat untuk menjual atau memamerkan hasil karya buatan mereka.

Sekretaris Dinsos Kota Malang, Pipih Triastuti, mengatakan, showroom bisnis ini memang sengaja dibangun untuk memudahkan dan membantu masyarakat khususnya binaan mereka. Yakni anak-anak panti yang kreatif juga masyarakat lainnya, untuk lebih bisa memamerkan serta menjualkan hasil karya mereka. 

"Di sana nanti kita menyediakan tempat untuk itu. Nanti produk-produk usaha mereka baik itu kerajinan, makanan dan yang lainnya bisa ditunjukkan ke masyarakat, bisa laku terjual, nanti disedikan rak, etalase biar terlihat," terangnya.

Ia melanjutkan bangunan showroom nantinya dibangun dengan tempat yang lumayan cukup luas, yakni sekitar 8 meter x 8 meter yang diharapkan bisa berfungsi secara maksimal  nantinya.

Baca Juga : Hingga Pertengahan April, 4 Kali Tanah Longsor Terjadi di Kota Batu

"Ya ini upaya Dinas Sosial dalam membantu masyarakat serta binaan kami, agar lebih bisa menjalankan usahanya, selama ini yang pernah terjaring razia di jalan oleh Dinas Sosial bahkan sudah ada yang berhasil lumayan sukses," jelasnya.

"Bahkan ada yang jual bumbu-bumbu dapur dalam kemasan sampai dikirim berbagai daerah, ada juga yang jual tahwa, bakso yang kadang mereka kita undang ke sini jika ada acara," tambahnya.


Topik

Peristiwa masalah-sosial Dinas-Sosial


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anggara Sudiongko

Editor

Lazuardi Firdaus