Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Kesehatan

Rapde, Kertas Kecil Pendeteksi Kadar Pestisida

Penulis : Hesti Kusuma Wardhani - Editor : Redaksi

08 - Aug - 2016, 16:30

Bentuk alat pendeteksi pestisida pada sayuran dan buah-buahan (Foto : Hesti Kusuma Wardhani/MalangTIMES)
Bentuk alat pendeteksi pestisida pada sayuran dan buah-buahan (Foto : Hesti Kusuma Wardhani/MalangTIMES)

MALANGTIMES-Besarnya kepedulian masyarakat akan pola hidup sehat mendasari terciptanya sebuah alat yang dapat membantu mendeteksi pestisida yang ada di sayuran maupun buah-buahan.

Baca Juga : Lagi, 1 Warga Kota Kediri Terkonfirmasi Positif Covid 19

Jangan dibayangkan alat yang rumit dan besar, ini hanyalah sebuah kertas yang dapat mendeteksi kadar pestisida.

“Ini merupakan alat biosensor dari kertas yang memanfaatkaan enzim untuk dapat mendeteksi pestisida itu sendiri yang mungkin ada di dalam sayuran ataupun buah-buahan. Kertasnya kita memakai kertas khusus yang daya serapnya tinggi namanya kertas whatman,” ujar Muhammad Ainul Yaqin.

Mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Brawijaya tersebut mengungkapkan bahwa alat yang dibuatnya untuk diikutsertakan pada Pekan Ilmiah Mahasiswa (PIM), Senin(8/8/2016) telah teruji performaanya.

Pasalnya setelah pengujian di laboratorium alat yang diberi nama Rapde ini mampu mendeteksi batas maksimal pestisida yang disarankan oleh SNI. 

Baca Juga : Telusuri Orang Terdekat Pasien Konfirm ke-2 Covid-19 di Kota Batu, Hasilnya Negatif

Dia berharap dengan adanya alat yang  sederhana ini dapat menjadikan masyarakat terhindar dari beberapa penyakit,

“Berdasarkan penelitian bahan makanan yang mengandung pestisida dapat menyebabkan diare bahkan yang paling parah dapat menyebabkan kanker. Dengan alat ini saya berharap dapat menanggulangi penyakit-penyakit yang disebabkan pestisida,” jelasnya.(*)


Topik

Kesehatan Teknologi-Pertanian Rapde Universitas-Brawijaya


Bagaimana Komentarmu ?


JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Malang Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Hesti Kusuma Wardhani

Editor

Redaksi